Berita

Pasar Sungai Apit Siak Terbakar, Warga Berteriak Histeris Saat Menyelamatkan Diri

profile picture Ira Wiji Lestari
Ira Wiji Lestari
Pasar Sungai Apit, Siak terbakar pada hari ini, 6 Agustus 2023. (Foto: Instagram/@riau_asik).
Pasar Sungai Apit, Siak terbakar pada hari ini, 6 Agustus 2023. (Foto: Instagram/@riau_asik).

HARIANE - Pasar Sungai Apit, Kabuapten Siak, Riau, terbakar pada hari ini, Minggu, 6 Agustus 2023. Kebakaran itu membuat warga yang berada di lokasi pasar berteriak histeris saat hendak menyelamatkan diri.

Dilansir dari Instagram @riau_asik, warga berhamburan keluar dari pasar untuk menyelamatkan diri serta barang-barang dagangannya yang ada di tokonya.

"BREAKINGNEWS : Pasar Sungai Api Siak Terbakar, Begini Penampakannya," terang pemilik akun

Warga sangat kaget karena kejadian kebakaran di pasar Sungai Apit itu berlangsung dengan cepatnya saat api menjalar dilokasi pasar.

Bahan yang mudah terbakar dan lokasi toko yang saling berhimpitan membuat api mudah merembet dari satu tempat ketempat lainnya.

Para warga yang berteriak histeris tersebut sambil berlarian ke tempat yang aman, serta sejumlah bangunan lama yang berkonstruksi kayu sebagian terbakar hingga seratus persen.

Kabakaran itu diperkirakan terjadi pada pukul 16.00 WIB, dan membakar bangunana-bangunan ruko. Kajadian kebakaran itu pada saat cuaca panas dan angin bertiup dengan kencang.

Saat ini, kebakaran di Pasar Apit Siak itu telah mendapatkan penanganan dari petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) setempat.

Namun, dari informasi yang disampaikan bahwa api belum sepenuhnya berhasil dipadamkan.

Kebakaran Pasar Apit Siak termasuk kedalam kebakaran yang besar pada tahun ini, dan belum diketahui berapa jumlah ruko yang terbakar.

Lokasi pasar yang padat bangunan dan tiupan angin yang kencang membuat proses pemadaman sulit untuk dilakukan, ditambah dengan para pemilik toko yang ingin mencoba menyelamatkan barang daganganya sehingga menghambat petugas pemadam kebakaran kesulitan.

Dan kendala petugas pemadam kebakaran saat memadamkan api yang membakar Pasar Sungai Apit lainnya, yaitu sebagian besar bangunan yang terbuat terdiri dari kayu membuat api cepat membesar. Ditambah cuaca panas dan tiupan angin kencang.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Jumat, 18 April 2025
Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025
Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Kamis, 17 April 2025
Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Kamis, 17 April 2025
Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 17 April 2025
Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025