Berita , Olahraga

Pelantikan Pengurus Baru IPSI Bantul 2023-2027, Bupati : Porda 2025 Bantul Harus Rebut Juara Umum

profile picture Andi May
Andi May
Pelantikan Pengurus Baru IPSI Bantul 2023-2027
Pelantikan Pengurus baru IPSI Kabupaten Bantul di Pendopo Parasamya, DIY, Minggu 16 Juli 2023. (Hariane/Andi May).

HARIANE - Bupati Bantul, Abdul Halim Muslih menargetkan juara umum dalam kompetisi Pencak Silat di ajang Pekan Olah Raga Daerah (Porda) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) 2025 mendatang.

"Porda 2025 DIY nanti, Kabupaten Bantul harus merebut juara umum terutama pencak silat," ujar Abdul Halim Muslih saat membawakan sambutan pelantikan pengurus baru Ikatan Pencak Silat Indonesia Kabupaten Bantul.

Sebanyak 36 Pengurus IPSI Bantul periode 2023-2027 dengan dinahkodai Sri Harijanto dilantik di Pendopo Parasmya, Pemkab Bantul, DIY, Minggu 16 Juli 2023 siang.

"Pembinaan atlet pencak silat di Kabupaten Bantul ini harus diperkuat dan saya yakin pasti nanti akan mengalahkan Kabupaten Sleman," ungkapnya.

Terakhir, Abdul Halim Muslih mengucapkan selamat dan apresiasi terhadap pengurus baru IPSI Kabupaten Bantul agar dapat mengembangkan pencak silat di Kabupaten Bantul.

Di tempat yang sama, Ketua Umum IPSI Bantul Sri Harijanto, mengatakan pihaknya tengah menyiapkan program-program untuk dapat merebut kembali juara umum untuk Kabupaten Bantul di Porda DIY 2025 mendatang.

"Pengurus yang sekarang mayoritas pemuda yang punya semangat baru dan beridealis untuk mewujudkan cita-cita IPSI Bantul," ujar Sri Harijanto.

Ia mengakui atlet-atlet tahun sebelumnya memang mengalami penurunan, menurutnya, sistem pelatihan yang harus memberdayakan atlet secara berbeda, dari segi fisik hingga psikologis.

"Namun kami tidak akan melakukan impor atlet dari daerah lain, kami yakin remaja dan pemuda asli daerah mampu bersaing," ujarnya.

Ia menyebut tiap perguruan pencak silat di Kabupaten Bantul telah memilki sasana-sasana tersendiri yang berkisar sasana.

Di tempat yang sama, Sekretaris Umum IPSI DIY, Heryos Soekamto menyampaikan pesan Ketua UMUM IPSI DIY dengan ucapan selamat kepada pengurus baru IPSI Kabupaten Bantul.

"Pelantikan pengurus baru IPSI Bantul bisa menjadi motivasi dan langkah-langkah konsolidasi, mencari bibit unggul usia dini dari kalangan pelajar," ucapnya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Jumat, 22 November 2024 20:29 WIB
4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

Jumat, 22 November 2024 20:05 WIB
Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Jumat, 22 November 2024 19:44 WIB
Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Jumat, 22 November 2024 18:49 WIB
Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB