Berita , Jatim

Penemuan Jenazah di Sungai Pulo Wonokromo Surabaya, Ditemukan Saat Memancing

profile picture Elza Nidhaulfa Albab
Elza Nidhaulfa Albab
penemuan jenazah di sungai Pulo Wonokromo Surabaya
Penemuan jenazah di sungai Pulo Wonokromo Surabaya, ditemukan saat salah seorang warga sedang memancing di sungai. (Foto: Pexels/kat wilcox)

HARIANE - Penemuan jenazah di sungai Pulo Wonokromo Surabaya hari ini Kamis, 7 September 2023. Mulanya diketahui dari warga setempat yang sedang memacing di sungai.

Identitas jenazah mengapung di sungai Pulo Wonokromo adalah seorang anak berjenis kelamin laki-laki berinisial LSE (11) asal Jakarta.

Sesosok jenazah bocah laki-laki ditemukan tak bernyawa di pinggiran permukaan sungai Brantas kawasan perkampungan Jalan Pulo, Wonokromo, Surabaya sekitar pukul 13.44 WIB.

Penemuan Jenazah di Sungai Pulo Wonokromo Surabaya 7 September 2023

Informasi soal penemuan jenazah yang diketahui asal Jakarta itu diunggah oleh akun Instagram @call112surabaya hari ini.

"07/09, 13.44 WIB. Jenazah seorang anak berjenis kelamin laki-laki berinisial LSE (11) asal jakarta ditemukan mengapung di sungai dekat pulo wonokromo no 236," tulis keterangan unggahan akun Instagram Call 112 Surabaya.

Dalam unggahan video tersebut, terlihat petugas gabungan tengah mengevakuasi jenazah bocah laki-laki yang ditemukan mengapung di sungai.

Penemuan Jenazah di Sungai Pulo Wonokromo Surabaya
Proses evakuasi jenazah mengapung di sungai oleh tim gabungan Kota Surabaya. (Foto: Instagram/@call112surabaya)

Keterangan dari seorang warga mengatakan bahwa jenazah ditemukan saat salah seorang saksi sedang memancing di pinggiran sungai tersebut.

"Menurut keterangan warga sekitar sebelumnya sedang memancing di sekitaran sungai namun tiba-tiba melihat jenazah mengapung," lanjut keterangan di unggahan tersebut.

Mengetahui hal tersebut, warga langsung menghubungi Polsek setempat kemudian diteruskan ke Command Center 112 Surabaya.

Proses evakuasi jenazah telah dilakukan oleh petugas gabungan Kota Surabaya, setelah sebelumnya dilakukan pengecekan oleh tim Inafis Sat Reskrim Polrestabes Surabaya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Fakta Kasus Kekerasan Seksual di UGM: Dosen Terbukti Bersalah, Ini Sanksinya

Fakta Kasus Kekerasan Seksual di UGM: Dosen Terbukti Bersalah, Ini Sanksinya

Senin, 07 April 2025
Tabrakan di Jalan Parangtritis Bantul, Remaja 15 Tahun Tewas

Tabrakan di Jalan Parangtritis Bantul, Remaja 15 Tahun Tewas

Senin, 07 April 2025
Lahan Pertanian di Jogja terbatas, Hasto Wardoyo Inisiasi Program Food Bank

Lahan Pertanian di Jogja terbatas, Hasto Wardoyo Inisiasi Program Food Bank

Senin, 07 April 2025
Pemkab Gunungkidul Sebut Belum Bisa Realisasikan Program Sekolah Rakyat

Pemkab Gunungkidul Sebut Belum Bisa Realisasikan Program Sekolah Rakyat

Senin, 07 April 2025
Sejumlah Balon Udara Misterius Jatuh di Perairan Pantai Gunungkidul, Petugas Satlinmas Disiagakan

Sejumlah Balon Udara Misterius Jatuh di Perairan Pantai Gunungkidul, Petugas Satlinmas Disiagakan

Senin, 07 April 2025
Kecelakaan di Magelang Hari ini Tewaskan Pejalan Kaki, Begini Kronologinya

Kecelakaan di Magelang Hari ini Tewaskan Pejalan Kaki, Begini Kronologinya

Senin, 07 April 2025
Sejarah Tradisi Menikah di Bulan Syawal dan Hukumnya dalam Islam

Sejarah Tradisi Menikah di Bulan Syawal dan Hukumnya dalam Islam

Senin, 07 April 2025
Panen Raya Serentak: Sleman Dipilih Pemerintah Pusat, Begini Kata Wabup

Panen Raya Serentak: Sleman Dipilih Pemerintah Pusat, Begini Kata Wabup

Senin, 07 April 2025
Update Kasus Tabrak Lari di Semarang, Keluarga Pelaku Janji Tanggungjawab

Update Kasus Tabrak Lari di Semarang, Keluarga Pelaku Janji Tanggungjawab

Senin, 07 April 2025
Jumlah Pemudik di Gunungkidul Turun 19 Persen, Inikah Penyebabnya ?

Jumlah Pemudik di Gunungkidul Turun 19 Persen, Inikah Penyebabnya ?

Senin, 07 April 2025