Berita , D.I Yogyakarta

Penyebab KA Argo Semeru Anjlok Ditemukan, Benarkah Panas Ekstrem Berpengaruh?

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
Penyebab KA Argo Semeru Anjlok Ditemukan, Benarkah Panas Ekstrem Berpengaruh?
Polisi temukan penyebab KA Argo Semeru anjlok di Kulon Progo, Jogja. (Foto: X/merapi_indonesia)

HARIANE – Penyebab KA Argo Semeru anjlok akhirnya ditemukan setelah dilakukan sejumlah penyelidikan oleh pihak PT KAI dan aparat kepolisian.

Sebelumnya, pada Rabu 17 Oktober 2023 terjadi insiden kecelakaan kereta Argo Semeru di Kalimenur, Kulon Progo, Jogja yang menyebabkan gerbong kereta terguling dan keluar dari jalur perlintasan. 

Usai anjlok dan keluar dari jalur, sejumlah gerbong yang oleng ke arah lintasan kereta di sebelahnya juga sempat terserempet oleh KA Argo Wilis yang melintas dari arah berlawanan. 

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden memilukan tersebut. Namun sebanyak 36 penumpang dilaporkan mengalami luka-luka.

Tercatat, 32 korban mengalami luka ringan sementara 4 lainnya dilarikan ke Rumah Sakit Queen Latifa, Kulon Progo.

Penyebab Kecelakaan Kereta di Kulon Progo

Berdasarkan keterangan dari akun Instagram @divisihumaspolri, penyebab KA Argo Semeru mengalami anjlok yaitu adanya masalah pada bantalan rel.

“Penyebab kecelakaan KA Argo Semeru rute Surabaya Gubeng – Gambir dipicu oleh masalah pada bantalan rel kereta api yang mengalami erosi. Sehingga saat kereta melintasinya, kerikil pada bantalan rel mengakibatkan gerbong menjadi miring dan kereta pun anjlok,” keterangan unggahan akun Instagram tersebut.

Penyebab KA Argo Semeru Anjlok Ditemukan, Benarkah Panas Ekstrem Berpengaruh?
Erosi pada bantalan rel disebut-sebut menjadi penyebab utama kereta anjlok di Kalimenur. (Foto: X/rokok_indonesia)

Keterangan dari Divisi Humas Polri pun membuat sejumlah netizen heran. Apakah selama ini pihak KAI yang bertanggung jawab di bidang maintenance sudah melakukan tugasnya sesuai SOP atau belum.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB