Berita , D.I Yogyakarta

Pertahankan Manajemen Mutu, Disdukcapil Bantul Kembali Raih ISO Internasional

profile picture Yohanes Angga
Yohanes Angga
Pertahankan Manajemen Mutu, Disdukcapil Bantul Kembali Raih ISO Internasional
Simbolis penyerahan sertifikasi ISO kepada Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Bantul. Foto/istimewa.

HARIANE - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Bantul berhasil meraih dua sertifikat berstandar internasional ISO 9001:2015 dan ISO 27001:2022 karena mampu mempertahankan manajemen mutu serta manajemen keamanan informasi.

ISO yang diraih Disdukcapil Bantul ini merupakan yang ke delapan kalinya. Disdukcapil Bantul secara konsisten mampu menjalankan standar mutu yang telah ditetapkan secara internasional.

"Kemarin oleh tim auditor dinyatakan secara prinsip bahwa Disdukcapil Bantul mampu mempertahankan ISO," kata Kadis Dukcapil Bantul, Kwintarto Heru Prabowo, Jumat, 27, September, 2024. 

Dijelaskan, dua jenis sertifikasi tersebut secara rutin diperbaharui oleh tim auditor independen. Berdasarkan audit tersebut, Disdukcapil Bantul mampu mempertahankan dan membenahi standar mutu sesuai dengan jenis ISO yang diperbaharui. 

"Jadi sertifikasi pemenuhan ketentuan terkait standarisasi pelayanan itu kan setiap tahun dinilai. Nah, berdasarkan audit atau pemeriksaan itu ternyata Disdukcapil Bantul layak untuk mendapatkan sertifikat ISO yang terbaru," ucapnya.

Selain itu, penerimaan sertifikasi ISO ini, kata Kwintarto, semakin mengukuhkan Disdukcapil Bantul dalam memberikan memberikan pelayanan yang baik. Termasuk inovasi-inovasi yang telah diciptakan untuk memudahkan masyarakat. 

Kwintarto memastikan dengan diterimanya sertifikasi ISO ini sistem pelayanan di Disdukcapil Bantul sudah sesuai standar. Baik dari sisi sumber daya manusia maupun teknologi yang ada. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Jumat, 18 April 2025
Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025
Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Kamis, 17 April 2025
Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Kamis, 17 April 2025
Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 17 April 2025
Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025