Berita , D.I Yogyakarta

Pohon Beringin Diameter 50 Cm di Alun-alun Utara Yogyakarta Roboh dan Timpa Andong

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Pohon Beringin Diameter 50 Cm di Alun-alun Utara Yogyakarta Roboh
Sebuah andong rusak karena tertimpa pohon beringin di Alun-alun Utara Yogyakarta, Kamis, 4 Januari 2024. (Foto: Humas Polresta Yogyakarta)

HARIANE – Sebuah andong tertimpa pohon beringin yang roboh di Jalan Ibu Ruswo Timur Alun-alun Utara Yogyakarta, tepatnya di depan Rumah Makan Aroma Baru pada Kamis, 4 Januari 2024 sore.

Kasi Humas Polresta Yogyakarta, AKP Timbul Sasana Raharja mengatakan, pohon beringin dengan panjang kurang lebih tujuh meter dan berdiameter 50 cm tersebut roboh dikarenakan hujan angin yang terjadi di Kota Yogyakarta.

Robohnya pohon itu menutup akses jalan sehingga ruas jalan di lokasi kejadian sempat terjadi kemacetan.

“Untuk korban jiwa tidak ada. Hanya saja, pohon tersebut menimpa 1 andong beserta kusirnya,” terangnya, Kamis, 4 Januari 2024.

Untuk korban luka yang merupakan kusir andong itu diketahui bernama Naryanto (65) warga Pundong, Kabuapaten Bantul. Korban kemudian dibawa ke rumah sakit terdekat.

Sedangkan andongnya mengalami kerusakan pada as roda depan patah. Sementara kondisi kudanya selamat tanpa luka.

“Atas kejadian itu, sebaiknya lakukan himbauan dan sosialisasi kepada warga yang bertempat tinggal di daerah daerah rawan bencana untuk siap siaga segera melakukan tindakan evakuasi sebelum bencana. Pohon roboh dimungkinkan karena batang pohon yang berlubang atau keropos dan perakaran yang dangkal sehingga tidak mampu menopang batang pada saat terjadi hujan angin,” ujarnya.

Terpisah, Pj Walikota Singgih Raharjo mengatakan akan terus memantau kondisi cuaca melalui BMKG terkait hujan lebat yang terjadi beberapa hari ini. Pihaknya pun sudah meminta DLH Kota Yogyakarta untuk mengurangi pohon-pohon yang sangat rimbun agar meminimalisir terjadinya pohon tumbang dan sebagainya.

Disamping itu, ia mengimbau masyarakat memantau prakiraan cuaca yang selalu di update setiap hari, hal itu dalam rangka early warning sehingga jika terjadi mendung lebat kemudian terjadi hujan angin sebaiknya menempatkan diri di tempat yang aman.

“Kita terus pantau kondisi cuaca melalui BMKG dan tentu saja akan lakukan updatenya terus,” pungkasnya.

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Sempat Dihajar Warga, Dua Pelaku Klitih di Gunungkidul Diserahkan ke Polisi

Sempat Dihajar Warga, Dua Pelaku Klitih di Gunungkidul Diserahkan ke Polisi

Kamis, 09 Mei 2024 20:52 WIB
Menyusuri Pantai Widodaren di Gunungkidul yang Suguhkan Keindahan dan Ketenangan

Menyusuri Pantai Widodaren di Gunungkidul yang Suguhkan Keindahan dan Ketenangan

Kamis, 09 Mei 2024 20:15 WIB
Ledakan Mercon di Sedayu Bantul, Bocah 6 Tahun Patah Tulang

Ledakan Mercon di Sedayu Bantul, Bocah 6 Tahun Patah Tulang

Kamis, 09 Mei 2024 20:10 WIB
STIP Jakarta Tidak Menerima Mahasiswa Baru 2024, Imbas Kasus Penganiayaan?

STIP Jakarta Tidak Menerima Mahasiswa Baru 2024, Imbas Kasus Penganiayaan?

Kamis, 09 Mei 2024 19:29 WIB
Tanpa Tebang Pilih, Dinas Perhubungan Kota Yogyakarta Tindak Tegas Kendaraan Langgar Aturan Parkir

Tanpa Tebang Pilih, Dinas Perhubungan Kota Yogyakarta Tindak Tegas Kendaraan Langgar Aturan Parkir

Kamis, 09 Mei 2024 18:56 WIB
Kasus DBD di Kota Yogyakarta Tembus 99 Kasus, Ini Penyebabnya

Kasus DBD di Kota Yogyakarta Tembus 99 Kasus, Ini Penyebabnya

Kamis, 09 Mei 2024 18:48 WIB
Sepi Pendaftar, KPU Gunungkidul Perpanjang Masa Pendaftaran PPS

Sepi Pendaftar, KPU Gunungkidul Perpanjang Masa Pendaftaran PPS

Kamis, 09 Mei 2024 18:18 WIB
Kenalan Lewat Medsos, Seorang Remaja di Sleman Setubuhi Anak di Bawah Umur

Kenalan Lewat Medsos, Seorang Remaja di Sleman Setubuhi Anak di Bawah Umur

Kamis, 09 Mei 2024 17:10 WIB
Pelaku Penembakan Bocah di Embung Banjarharjo Sleman Diamankan Polisi

Pelaku Penembakan Bocah di Embung Banjarharjo Sleman Diamankan Polisi

Kamis, 09 Mei 2024 16:51 WIB
Duel Maut di Kranggan Temanggung Tewaskan 1 Pria, Begini Kronologi Selengkapnya

Duel Maut di Kranggan Temanggung Tewaskan 1 Pria, Begini Kronologi Selengkapnya

Kamis, 09 Mei 2024 16:10 WIB