Berita , Jabodetabek

Praktik Aborsi di Jaktim Terbongkar, Polisi Temukan 7 Kerangka Janin di Septic Tank

profile picture Tim Red 3
Tim Red 3
Praktik Aborsi di Jaktim Terbongkar, Polisi Temukan 7 Kerangka Janin di Septic Tank
Polisi temukan tujuh kerangka janin yang diduga hasil praktik aborsi di Jaktim. (Foto: PMJ)

HARIANE - Polda Metro Jaya berhasil menggerebek sebuah rumah yang dijadikan sebagai tempat pratik aborsi di Jaktim.

Sebanyak empat orang pelaku dalam kasus tersebut telah diamankan. Keempatnya yakni IS, A, AF, dan RF.

Masing-masing pelaku mempunyai peran yang berbeda. IS bertugas melakukan aborsi, A membantu proses aborsi, AF berperan mencari dan merekrut yang akan aborsi, dan RF berperan membantu membuang janin.

“Terhadap ke 4 tersangka ini sudah dilakukan proses Penahanan di Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya,” ungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko, dilansir dari PMJ News.

Para tersangka tersebut dikenakan Pasal 428 ayat 1 juncto Pasal 60 ayat 1 dan ayat 2, dan atau Pasal 439 dan atau Pasal 441 ayat 2 juncto Pasal 312 huruf d UU Nomor 17 tahun 2023 tentang Kesehatan dan juga dikenakan dan atau Pasal 299 KUHPidana dan atau Pasal 348 KUHPidana dan atau Pasal 349 KUHPidana juncto Pasal 56 KUHP.

Polisi Temukan 7 Kerangka Janin Hasil Praktik Aborsi di Jaktim

Polda Metro Jaya melakukan penggeledahan terhadap sebuah rumah di kawasan Ciracas, Jakarta Timur yang diduga sebagai tempat praktik aborsi.

Dalam penggeledahan yang dilakukan pada Kamis, 2 November 2023, pihak Kepolisian melakukan pencarian bukti dalam kasus tersebut.

“Dilakukan pendalaman kembali pada proses penyidikan untuk melakukan olah TKP yang patut diduga bahwasanya tempat pembuangan janin di alamat Jakarta Timur tersebut di septic tank,” ujarnya Jumat, 3 November 2023.

Lebih lanjut, Trunojoyo menjelaskan dalam proses tersebut pihaknya bekerjasama dengan Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor), Kedokteran Forensik, serta penyedia jasa pengurasan septic tank.

Hasilnya, sebanyak tujuh kerangka janin yang diduga hasil praktik aborsi berhasil ditemukan.

“Didapat ada yang diduga tujuh kerangka janin yang saat ini juga masih dilakukan proses pendalaman,” ungkapnya terkait kasus praktik aborsi di Jaktim. ****

Ads Banner

BERITA TERKINI

Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis Kulon Progo Dapatkan Evaluasi

Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis Kulon Progo Dapatkan Evaluasi

Sabtu, 18 Januari 2025 21:15 WIB
Dapat 11 Ribu Dosis Vaksin PMK, Pemda DIY Percepat Vaksinasi

Dapat 11 Ribu Dosis Vaksin PMK, Pemda DIY Percepat Vaksinasi

Sabtu, 18 Januari 2025 21:07 WIB
Kecelakaan di Magelang Hari ini, Kepala Pemotor Hampir Terlindas Mobil

Kecelakaan di Magelang Hari ini, Kepala Pemotor Hampir Terlindas Mobil

Sabtu, 18 Januari 2025 21:05 WIB
Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Sabtu, 18 Januari 2025 17:45 WIB
Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Sabtu, 18 Januari 2025 16:16 WIB
Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Sabtu, 18 Januari 2025 15:20 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 18 Januari 2025 10:36 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Sabtu, 18 Januari 2025 10:35 WIB
DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

Sabtu, 18 Januari 2025 08:22 WIB
Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Jumat, 17 Januari 2025 21:54 WIB