Berita , Olahraga
Proses Naturalisasi Jay Idzes Masih Berjalan, Ini Alasannya Ingin Segera Debut dengan Timnas Indonesia
"Ketika saya bermain di FC Eindhoven, saya juga menerima banyak cinta dari Indonesia, saya tidak pernah mengalami hal itu sebelumnya," ujarnya.
Ia mengaku merasa terhormat jika bisa mewakili negara tempat kakek dan neneknya berasal untuk bermain sepak bola.
"Bisa mewakili negara tempat kakek dan nenek saya tinggal selama tiga puluh tahun adalah sebuah kehormatan besar. Indonesia sangat dekat di hati saya, karena sebenarnya saya berasal dari sana. Begitulah cara saya melihatnya," lanjut Jay yang bermimpi untuk membawa sepak bola Indonesia lebih baik lagi di mata dunia.
Saat ini Jay bermain untuk klub Venezia yang masuk di Seri B Liga Italia dan sedang berjuang untuk bisa mencapai Seri A musim ini.
Venezia saat ini berada di peringkat ketiga Seri B di bawah Parma dan Palermo.
Di Venezia pemain berusia 23 tahun ini masih belum tergantikan, bersama rekan-rekan setimnya mantan pemain Real Madrid Denis Cheryshev.
"Tujuan saya adalah mencapai Serie A dan bermain dalam pertandingan internasional pertama saya tahun ini," kata Jay menanti debutnya di Timnas Indonesia.
Jika proses naturalisasi Jay Idzes rampung secepatnya tidak menutup kemungkinan para pencinta sepak bola Tanah Air akan melihat debut Jay bersama Timnas Indonesia tahun ini. ****
Baca artikel menarik lainnya di Harianejogja.com