Berita , Nasional

PLN Bentuk Kerja Sama Pengembangan EBT dengan Perusahaan Energi di China

profile picture Elza Nidhaulfa Albab
Elza Nidhaulfa Albab
PT PLN bentuk kerja sama pengembangan EBT
PT PLN bentuk kerja sama pengembangan EBT. (Foto: laman/pln.co.id)

HARIANE - PT PLN bentuk kerja sama pengembangan EBT (Energi Baru Terbarukan) dengan perusahaan energi kelas dunia pada Indonesia-China Business Forum (ICBF) di Beijing, China.

Kesepakatan PLN dengan perusahaan energi asal China dalam kerja sama pengembangan EBT di Indonesia tersebut disaksikan langsung oleh Presiden Jokowi di sela kunjungannya bertemu Presiden China, Xi Jinping, pada 15 - 18 Oktober 2023.

Presiden Jokowi dalam sambutannya menyampaikan tiga isu prioritas yang diusung dalam pertemuan ini yaitu isu prioritas terkait ekspor, investasi dan ketahanan pangan.

Selain itu, Jokowi juga menyampaikan bahwa kunjungannya ke Beijing untuk memperkuat hubungan bilateral antara Indonesia dengan China.

PLN Bentuk Kerja Sama Pengembangan EBT

Dihimpun dari laman resmi PT PLN, dalam kunjungan ke Beijing kali ini, PLN mengambil peran penting dalam peningkatan investasi antara China dan Indonesia dalam sektor energi untuk mendukung komitmen pemerintah dalam bidang transisi energi di Indonesia.

PLN menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan dua perusahaan energi kelas dunia, State Grid Corporation of China (SGCC) dan Trina Solar China dalam pengembangan smart grid sebagai backbone kelistrikan energi bersih di Indonesia.

Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo mengatakan bahwa kerja sama dengan SGCC merupakan wujud kolaborasi bersama untuk dapat bergerak maju dalam transisi energi.

Kerja sama antara PLN dan perusahaan SGCC juga mencakup studi bersama dalam pemanfaatan energi terbarukan, penyimpanan tenaga listrik, integrasi jaringan listrik hingga manajemen jaringan cerdas untuk meningkatkan sistem tenaga listrik yang andal, berkualitas dan ekonomis.

Tidak hanya berkolaborasi dengan perusahaan SGCC, PLN juga menjalin kerja sama dengan investor asal China lainnya, yaitu Trina Solar.

PT PLN juga melakukan kerja sama gabungan dengan Trina Solar, Sinar Mas, dan Agra Surya Energi untuk pembangunan pabrik sel dan panel surya terbesar se-Indonesia.

Adanya kolaborasi internasional PLN bentuk kerja sama pengembangan EBT dengan perusahaan energi asal China ini diharapkan dapat mempererat hubungan ekonomi antara Indonesia dengan Tiongkok. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis Kulon Progo Dapatkan Evaluasi

Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis Kulon Progo Dapatkan Evaluasi

Sabtu, 18 Januari 2025 21:15 WIB
Dapat 11 Ribu Dosis Vaksin PMK, Pemda DIY Percepat Vaksinasi

Dapat 11 Ribu Dosis Vaksin PMK, Pemda DIY Percepat Vaksinasi

Sabtu, 18 Januari 2025 21:07 WIB
Kecelakaan di Magelang Hari ini, Kepala Pemotor Hampir Terlindas Mobil

Kecelakaan di Magelang Hari ini, Kepala Pemotor Hampir Terlindas Mobil

Sabtu, 18 Januari 2025 21:05 WIB
Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Sabtu, 18 Januari 2025 17:45 WIB
Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Sabtu, 18 Januari 2025 16:16 WIB
Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Sabtu, 18 Januari 2025 15:20 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 18 Januari 2025 10:36 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Sabtu, 18 Januari 2025 10:35 WIB
DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

Sabtu, 18 Januari 2025 08:22 WIB
Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Jumat, 17 Januari 2025 21:54 WIB