Berita , D.I Yogyakarta

Residivis Kasus Pencurian di Bantul Kembali Beraksi, Gasak HP dan Uang Senilai Rp 2,5 Juta

profile picture Andi May
Andi May
Residivis Kasus Pencurian di Bantul Kembali Beraksi, Gasak HP dan Uang Senilai Rp 2,5 Juta
Pelaku pencurian JPA beserta barang bukti diringkus jajaran Unit Reskrim Polsek Bambanglipuro, Senin 14 Agustus 2023. (Foto: Hariane/Andi May).

HARIANE - Tak kapok-kapok mencuri, pria berinisal JPA (25) kembali melakukan aksinya dengan menggasak satu unit telepon genggam dan uang tunai senilai Rp 2,5 Juta. 

Pria 25 tahun itu beraksi di rumah milik Suharto (65) tepatnya Dusun Kanutan, Sumbermulyo, Kecamatan Bambanglipuro, Kabupaten Bantul, Minggu 6 Agustus 2023 pukul 04.30 WIB.  

Diketahui, JPA merupakan residivis kasus serupa di Tahun 2021 lalu. 

Kapolsek Bambanglipuro, AKP Rusdiyanto mengungkapkan modus operandi pelaku saat memasuki kediaman Suharto di waktu shubuh itu melalui pintu belakang rumah. 

"Dari keterangan pelaku, saat itu dirinya tengah lewat di sekitaran Dusun Kanutan, lalu melihat rumah korban dan berniat melakukan pencurian," ujar Rusdiyanto, Senin 14 Agustus 2023. 

Kronologi Kasus Pencurian di Bantul

Kemudian, lanjut Rusdiyanto, pelaku memasuki pekarangan belakang rumah lalu memanjat dinding belakang sampai ke atas genteng. 

Disaat pemilik tengah tertidur, pelaku melancarkan aksinya dengan menggasak satu unit telepon genggam dan uang tunai sebesar Rp 2,5 Juta lalu kabur. 

Raibnya uang tunai dan telepon genggam itu pertama kali disadari oleh Istri korban saat hendak pergi ke pasar untuk berbelanja. 

"Pemilik rumah sudah tidak menemukan uang miliknya beserta telepon genggam saat mau berangkat ke pasar,"ungkapnya.

Sontak korban sadar bahwa rumahnya telah kemalingan dan  melaporkan peristiwa yang menimpanya ke Polsek Bambanglipuro. 

Selang seminggu kemudian, pelaku diringkus jajaran unit reskrim Polsek Bambanglipuro berdasarkan penyelidikan dan keterangan saksi-saksi di Wilayah Bantul, Sabtu 12 Agustus 2023. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Sengit dan Berimbang, Laga ONIC vs Alter Ego MPL ID S13 Ditentukan Pada ...

Sengit dan Berimbang, Laga ONIC vs Alter Ego MPL ID S13 Ditentukan Pada ...

Sabtu, 27 April 2024 22:55 WIB
Debut Celiboy di MPL ID S13, Pindah Role dari Jungler ke Midlaner

Debut Celiboy di MPL ID S13, Pindah Role dari Jungler ke Midlaner

Sabtu, 27 April 2024 22:39 WIB
Kemenangan RBL vs Dewa United Esports MPL ID S13 Bawa Tim Banteng Biru ...

Kemenangan RBL vs Dewa United Esports MPL ID S13 Bawa Tim Banteng Biru ...

Sabtu, 27 April 2024 22:13 WIB
Tanah Longsor di Toraja Utara, 2 Korban Belum Ditemukan

Tanah Longsor di Toraja Utara, 2 Korban Belum Ditemukan

Sabtu, 27 April 2024 21:14 WIB
Update Kasus Polisi Manado Bunuh Diri di Mampang Jaksel : Jasad belum Diotopsi ...

Update Kasus Polisi Manado Bunuh Diri di Mampang Jaksel : Jasad belum Diotopsi ...

Sabtu, 27 April 2024 21:11 WIB
Skor Imbang RBL vs Dewa United Esports MPL ID S13 Masuki Game Penentuan

Skor Imbang RBL vs Dewa United Esports MPL ID S13 Masuki Game Penentuan

Sabtu, 27 April 2024 21:07 WIB
Hasil Pertandingan RBL vs Dewa United Esports MPL ID S13, Maniac dari Dee ...

Hasil Pertandingan RBL vs Dewa United Esports MPL ID S13, Maniac dari Dee ...

Sabtu, 27 April 2024 20:26 WIB
Cocok untuk Bernostalgia, Festival Klangenan Bantul Digelar 30 April hingga 4 Mei 2024

Cocok untuk Bernostalgia, Festival Klangenan Bantul Digelar 30 April hingga 4 Mei 2024

Sabtu, 27 April 2024 19:09 WIB
Bencana Longsor di Padalarang KBB, Seorang Kakek Tertimbun dan Belum Ditemukan

Bencana Longsor di Padalarang KBB, Seorang Kakek Tertimbun dan Belum Ditemukan

Sabtu, 27 April 2024 18:04 WIB
Kekalahan EVOS Glory vs Geek Fam MPL ID S13 Membawa Mereka ke Dasar ...

Kekalahan EVOS Glory vs Geek Fam MPL ID S13 Membawa Mereka ke Dasar ...

Sabtu, 27 April 2024 17:45 WIB