Berita , D.I Yogyakarta

Sempat Kabur, Pelaku Maling Infaq di Bantul Diamankan Warga

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Maling infaq di bantul
Uang tunai yang diduga hasil pembobolan kotak infaq diamankan polisi. (Foto: Humas Polres Bantul)

HARIANE - Seorang pria, SL (34) digelandang ke kantor polisi karena kedapatan membobol kotak infaq di Masjid Ar-Royan Dusun Bangunan, Imogiri, Bantul pada Sabtu, 3 Februari 2024.

Sempat kabur dan membawa sejumlah uang hasil jarahannya, pelaku akhirnya dapat tertangkap dan diamankan warga.

Kasi Humas Polres Bantul AKP I Nengah Jeffry membeberkan awalnya sekitar pukul 07.30 WIB takmir masjid berangkat dari rumah hendak ke Masjid Ar-Royan untuk menyiarkan berita lelayu melalui toa masjid.

Sesampainya di masjid, ia melihat ada satu seorang pria berada di dalam masjid. Kemudian takmir masjid bertanya terhadap orang tersebut soal kotak infaq yang terlihat sudah rusak.

Tak menjawab pertanyaan itu, orang tersebut malah kabur dan keluar dari masjid. Takmir masjid lantas teriak maling dan atas bantuan warga, orang tersebut kemudian dapat diamankan.

“Takmir masjid berteriak maling-maling kemudian didengar dua orang warga dan bersama-sama mengejar pelaku dan dapat diamankan di barat masjid,” jelas Jeffry, Sabtu, 3 Februari 2024.

Setelah berhasil mengamankan pelaku, takmir masjid kemudian melaporkan ke Polsek Imogiri untuk ditindaklanjuti.

Dari tangan pelaku, polisi kemudian mengamankan barang bukti uang tunai sejumlah Rp. 1.557.000 yang diduga hasil dari pembobolan kotak infaq.

“Juga diamankan satu buah kotak infaq yang sudah dirusak, satu buah linggis kecil yang diduga digunakan untuk mencongkel kotak infaq, dan satu unit sepeda motor Honda Supra Fit,” pungkasnya.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Ramalan Zodiak Selasa 7 Mei 2024 Lengkap: Karir Gemini Naik, Aries Waspada Kondisi ...

Ramalan Zodiak Selasa 7 Mei 2024 Lengkap: Karir Gemini Naik, Aries Waspada Kondisi ...

Senin, 06 Mei 2024 07:55 WIB
Jadwal Pemadaman Listrik Pekalongan 6 Mei 2024, Berdurasi 3 Jam

Jadwal Pemadaman Listrik Pekalongan 6 Mei 2024, Berdurasi 3 Jam

Senin, 06 Mei 2024 07:30 WIB
Kabar Duka, Mantan Bupati Bantul Suharsono Meninggal Dunia

Kabar Duka, Mantan Bupati Bantul Suharsono Meninggal Dunia

Senin, 06 Mei 2024 00:38 WIB
Jadwal Pemadaman Listrik Sukabumi 6 Mei 2024, Cek Lokasi Terdampak

Jadwal Pemadaman Listrik Sukabumi 6 Mei 2024, Cek Lokasi Terdampak

Minggu, 05 Mei 2024 22:54 WIB
Jadwal Pemadaman Listrik Jogja 6 Mei 2024, Berdampak Terhadap 2 ULP

Jadwal Pemadaman Listrik Jogja 6 Mei 2024, Berdampak Terhadap 2 ULP

Minggu, 05 Mei 2024 22:45 WIB
Kekalahan RRQ vs ONIC MPL ID S13 Membuat Peluang Playoff Semakin Tipis

Kekalahan RRQ vs ONIC MPL ID S13 Membuat Peluang Playoff Semakin Tipis

Minggu, 05 Mei 2024 22:15 WIB
Mentalitas Juara, Laga RRQ Hoshi vs ONIC MPL ID S13 Game 1 Jadi ...

Mentalitas Juara, Laga RRQ Hoshi vs ONIC MPL ID S13 Game 1 Jadi ...

Minggu, 05 Mei 2024 21:34 WIB
Lowongan Pegawai BPJS Kesehatan Periode Tahun 2024 Telah Dibuka, Buruan Daftar!

Lowongan Pegawai BPJS Kesehatan Periode Tahun 2024 Telah Dibuka, Buruan Daftar!

Minggu, 05 Mei 2024 20:53 WIB
Kemenangan Geek Fam vs Alter Ego Esports MPL ID S13, Posisi Papan Tengah ...

Kemenangan Geek Fam vs Alter Ego Esports MPL ID S13, Posisi Papan Tengah ...

Minggu, 05 Mei 2024 19:58 WIB
Hasil Alter Ego Esports vs Geek Fam MPL ID S13, Performa Luke Jadikannya ...

Hasil Alter Ego Esports vs Geek Fam MPL ID S13, Performa Luke Jadikannya ...

Minggu, 05 Mei 2024 19:49 WIB