Berita , Nasional

Serangan Teroris di Brussels Tewaskan 2 Warga Swedia, Laga Belgia Vs Swedia Dihentikan

profile picture Edmundus Roke Wea
Edmundus Roke Wea
Serangan Teroris di Brussels
Pertandingan Belgia Vs Swedia dihentikan karena adanya serangan teroris di Brussels. (Foto:twitter/brfootball)

HARIANE - Serangan teroris di Brussels pada Selasa 17 Oktober 2023 telah menewaskan 2 orang warga Swedia.

Serangan tersebut terjadi bersamaan dengan laga kualifikasi Euro 2024 antara Belgia Vs Swedia.

Atas insiden tersebut, kemudian pertandingan Belgia Vs Swedia dihentikan sebelum babak pertama usai.

Serangan Teroris di Brussels Tewaskan 2 Warga Swedia

Pihak kepolisian sedang menyelidiki insiden di Brussels. (Foto:twitter/upuknews1)

Pertandingan kualifikasi Euro 2024 Belgia Vs Swedia dihentikan setelah dua orang warga Swedia tewas ditembak di Brussels Belgia Selasa 17 Oktober 2023.

Kedua korban merupakan penggemar Timnas Swedia, mengenakan jersey Swedia, berada di pusat kota Brussels saat kejadian berlangsung.

Dilansir dari warta Cbc Sport, diketahui bahwa insiden tersebut membuat pertandingan Belgia Vs Swedia di King Baudouin Stadium dengan lebih dari 35.000 penggemar hadir dihentikan.

Otoritas Belgia kemudian mempertahankan para penggemar di dalam arena untuk alasan keamanan sebelum akhirnya memulai evakuasi para penggemar sekitar tengah malam.

Manu Leroy, CEO Serikat Sepak Bola Belgia, mengatakan bahwa ia mengetahui "sesuatu yang serius" terjadi di pusat Brussels 10 menit sebelum kick-off.

"Awalnya diputuskan bahwa pertandingan harus tetap berlanjut karena stadion adalah tempat yang paling aman pada saat itu, sehingga para penggemar dapat tetap di sini dan aman," kata Leroy.

Namun akhirnya pertandingan dihentikan di babak pertama demi menjaga keamanan dan kenyamanan bersama.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Jumat, 18 April 2025
Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025
Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Kamis, 17 April 2025
Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Kamis, 17 April 2025
Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 17 April 2025
Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025