Berita
Somasi yang Dikeluarkan Es Teh Indonesia Dinilai Blunder oleh Warganet, Ini 4 Cara Menanggapi Komplain dengan Baik
M Nazilul Mutaqin
Somasi yang Dikeluarkan Es Teh Indonesia Dinilai Blunder oleh Warganet, Ini 4 Cara Menanggapi Komplain dengan Baik
Kasus antara pemilik akun @Gandhoyy dengan Es Teh Indonesia memang berakhir disitu. Namun, cuitan permintaan maaf Gandhi kembali jadi sorotan di jagat media sosial Twitter.
Dimana banyak pengguna Twitter yang menyayangkan pemberian somasi yang dikeluarkan Es Teh Indonesia dalam menangani keluhan yang disampaikan konsumen.
Terlepas dari tutur kata dan bahasa yang digunakan dalam mengutarakan kritik dan juga keluhannya. Seperti yang diketahui, dalam dunia bisnis, konsumen adalah raja.
Oleh sebab itulah, belajar cara menangani konsumen dengan tepat menjadi pembelajaran yang wajib diketahui sebelum terjun ke dunia bisnis, khususnya F&B.
Dilansir dari kanal Youtube MRDHANA TV, dalam video yang berjudul "5 Tips Handling Complaint | Cara Sederhana dan Mudah untuk Menghadapi Komplain Konsumen" menjelaskan ada empat cara menangani keluhan konsumen dengan tepat.