Berita , D.I Yogyakarta

Tarif Parkir Kawasan Malioboro Mahal, PJ Walikota: Masih Wajar

profile picture Ica Ervina
Ica Ervina
Tarif Parkir Kawasan Malioboro Mahal, PJ Walikota: Masih Wajar
PJ Walikota, Singgih Raharjo Menanggapi Tarif Tiket Kawasan Malioboro Yang Mahal. (Foto : Hariane/ Ica Ervina)

HARIANE- Kawasan Malioboro kembali viral karena tingginya tarif parkir di tempat wisata di kawasan jantung Kota Yogyakarta itu.

Tarif parkir yang dianggap "nuthuk" tersebut viral melalui unggahan di media sosial (medsos) pada Sabtu, 01 Juli 2023.

Dalam unggahan tersebut, wisatawan menyinggung ketidaksesuaian tarif dengan plang papan informasi tarif parkir yang diberlakukan Perda Kota Yogyakarta.

Sesuai Peraturan Daerah (Perda) Kota Yogyakarta nomor 1 tahun 2020 tentang retribusi pelayanan parkir di tepi jalan umum, ada tarif parkir progresif untuk roda empat sebesar Rp 5.000 untuk 2 jam pertama.

Namun saat memarkirkan kendaraannya, seorang wisatawan diminta membayar hingga Rp 20 ribu. Empat kali lipat dari harga yang ditentukan dalam perda.

Merasa tertipu, wisatawan tersebut mengupload kejadian ini di medsos yang mendapatkan berbagai komentar tidak baik serta keresahan dari berbagai pihak.

 
Menanggapi hal itu, PJ Walikota Yogyakarta, Singgih Raharjo langsung berkunjung ke kawasan Malioboro untuk memastikan kebenarannya.

Setelah diselidiki, tempat parkir tersebut benar adanya mematok tarif sebesar Rp 20 ribu. 

Namun, Menurut Walikota, lahan parkir yang dipermasalahkan dalam unggahan di media sosial tersebut milik swasta yang terdapat di Jl Margo Utomo, bukan milik Pemkot Jogja.

"Kalo swasta tarifnya ditentukan oleh swasta disesuaikan dengan aturan di Perda, dan kemarin masih empat kali dari batas maksimal lima kali tarif yang ditentukan," ujar PJ Walikota. 

Singgih menjelaskan, berdasarkan Perda nomor 2 tahun 2019 tentang perparkiran, tarif parkir dapat ditetapkan maksimal lima kali tarif yang telah ditetapkan.

 
Dengan demikian, tarif sebesar Rp 20 ribu yang dikenakan pada wisatawan tersebut masih wajar karena hanya 4 kali tarif dari ketentuan yang sudah diberlakukan. 

Tarif yang bervariasi akan banyak diberlakukan di kawasan Malioboro mulai dari Mall, parkir swasta, hingga milik Pemkot Jogja.

Ia menghimbau wisatawan perlu bijak dan utamakan kenyamanan dalam memilih tempat parkir saat berkunjung di kawasan Malioboro. 

****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Minggu, 20 April 2025
Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Minggu, 20 April 2025
Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Minggu, 20 April 2025
Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Minggu, 20 April 2025
Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Minggu, 20 April 2025
Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Minggu, 20 April 2025
Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Minggu, 20 April 2025
Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Minggu, 20 April 2025
4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

Minggu, 20 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Minggu, 20 April 2025