Berita , D.I Yogyakarta

Tawuran Pelajar di Jogja, Polisi Amankan 4 Orang yang Diduga Jadi Provokator

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
tawuran antar pelajar di jogja
Gerombolan pelajar SMA/SMK melakukan aksi tawuran di Umbuharjo, Kota Yogyakarta, Senin, 13 Mei 2024. (Tangkapan Layar: Instagram-@merapi_uncover)

HARIANE – Aksi tawuran pelajar di Jogja terjadi pada Senin, 13 Mei 2024 siang. Bentrokan itu terjadi saat pelajar jenjang SMA/SMK melakukan konvoi kelulusan dari sekolah.

Kejadian tersebut sempat dikabarkan akun @merapi_uncover melalui unggahan video di Instagram. Dalam video tersebut terlihat gerombolan siswa yang mengenakan seragam putih abu-abu berlarian dan beberapa diantaranya mengendarai sepeda motor.

“(Breaking News) Cah do tawuran lur, di jalan pramuka Umbulharjo Yogyakarta, kejadian jam 12.45 WIB,” tulis akun @merapi_uncover, Senin, 13 Mei 2024.

Saat dikonfirmasi wartawan, Kasi Humas Polresta Yogyakarta, AKP Sujarwo membenarkan jika para siswa yang terlibat bentrokan merupakan peserta konvoi kelulusan pelajar tingkat SMA.

Ia mengatakan bahwa pihak kepolisian langsung mengambil tindakan usai mengetahui kejadian itu.

“Menyikapi kejadian tawuran tersebut, personel Polresta Yogyakarta dan Polsek jajaran telah turun ke lapangan guna mencegah kejadian lebih parah," kata AKP Sujarwo.

Atas gerak cepat personel, Polresta Yogyakarta akhirnya mengamankan empat orang pelajar yang diduga menjadi provokator dalam aksi keributan tersebut. Mereka kemudian menjalani pemeriksaan oleh pihak kepolisian.

“Betul (dalam rangka konvoi kelulusan). Bahkan beberapa siswa yang diduga terlibat sudah diamankan ke Mapolresta Yogyakarta guna menjalani pemeriksaan. Kita mengamankan ada beberapa pelajar yang diduga sebagai provokator. Semuanya kami giring ke Mapolresta,” pungkasnya.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Namanya Dicatut Kasus Tanah Milik Mbah Tupon, Begini Kata Eks DPRD Bantul

Namanya Dicatut Kasus Tanah Milik Mbah Tupon, Begini Kata Eks DPRD Bantul

Senin, 28 April 2025
Cuaca Panas Terik di DIY, Ini Penjelasan BMKG

Cuaca Panas Terik di DIY, Ini Penjelasan BMKG

Senin, 28 April 2025
Ramai Soal Debt Collector, Polisi Buka Aduan Jika Warga Dapatkan Ancaman

Ramai Soal Debt Collector, Polisi Buka Aduan Jika Warga Dapatkan Ancaman

Senin, 28 April 2025
Kasus Pengacara Bawa Senpi Ilegal di Jakpus : Positif Narkoba dan Terlibat Laka

Kasus Pengacara Bawa Senpi Ilegal di Jakpus : Positif Narkoba dan Terlibat Laka

Senin, 28 April 2025
Tinjau Makan Bergizi Gratis di Gunungkidul, Begini Tanggapan Pangdam IV/Diponegoro

Tinjau Makan Bergizi Gratis di Gunungkidul, Begini Tanggapan Pangdam IV/Diponegoro

Senin, 28 April 2025
Jasad Pria Tenggelam di Sungai Progo Bantul Ditemukan 5,9 KM dari TKP

Jasad Pria Tenggelam di Sungai Progo Bantul Ditemukan 5,9 KM dari TKP

Senin, 28 April 2025
Pemkab Bantul Bakal Beri Bantuan Hukum untuk Mbah Tupon

Pemkab Bantul Bakal Beri Bantuan Hukum untuk Mbah Tupon

Senin, 28 April 2025
Jelang Keberangkatan, 66 Tenaga Kesehatan dan 323 Petugas Haji 2025 Bertolak ke Tanah ...

Jelang Keberangkatan, 66 Tenaga Kesehatan dan 323 Petugas Haji 2025 Bertolak ke Tanah ...

Senin, 28 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Senin 28 April 2025 Turun Tipis, Cek Rinciannya ...

Harga Emas Antam Hari ini Senin 28 April 2025 Turun Tipis, Cek Rinciannya ...

Senin, 28 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 28 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 28 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Senin, 28 April 2025