Berita , D.I Yogyakarta

Tercebur ke Dalam Sumur, Kakek di Bantul Ditemukan Tak Bernyawa

profile picture Andi May
Andi May
Tercebur ke Dalam Sumur, Kakek di Bantul Ditemukan Tak Bernyawa
Proses evakuasi kakek yang terjatuh ke dalam sumur di Wonolelo, Pleret, Bantul, DI Yogyakarta, Kamis 16 November 2023. (Foto: Dokumentasi Polres Bantul).

HARIANE - Nasib tragis menimpa seorang kakek di Bantul kehilangan nyawanya akibat tercebur ke dalam sumur. 

Peristiwa naas itu dialami oleh Kakek Marto Samsu Harjo (85) warga Wonolelo, Pleret Bantul ditemukan tak bernyawa di dalam sumur dekat rumahnya, Kamis 16 November 2023 pagi. 

Kasi Humas Polres Bantul, Iptu I Nengah Jeffry Prana Widnyana mengungkapkan jasad kakek pertama kali ditemukan oleh sang anak yang kebingungan mencari korban yang tidak berada dalam rumah. 

"Anaknya bernama Ahmad Wahyudi (38) mencari - cari keberadaan korban di dalam rumah maupun dipekarangan rumah," ujar Jeffry. 

Saksi atau anak korban, melihat tongkat yang sering digunakan sang kakek terletak di dekat sumur yang berada di sebelah Utara rumah korban. 

Merasa curiga, saksi mengecek ke dalam sumur lalu terkejut melihat sosok jasad manusia yang menyerupai korban dan memanggil korban namun tidak ada jawaban. 

"Saksi kemudian memberitahukan ke warga sekitar dan menghubungi kami untuk dilakukan proses evakuasi," ucapnya. 

Kepolisian mengevakuasi jasad manusia yang ada di dalam sumur dan benar jasad tersebut merupakan kakek yang dicari oleh anaknya sendiri. 

"Korban berhasil dievakuasi namun dalam kondisi meninggal dunia," jelasnya. 

Kepolisian lantas memasang garis polisi di sekitar Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk selanjutnya melakukan olah tkp. 

Jasad korban, kata Jeffry, dibawa ke Puskesmas Pleret untuk diidentifikasi dan diautopsi luar mengenai penyebab kematian kakek 85 tahun itu. 

"Keluarga korban menolak untuk melakukan autopsi dan menerima peristiwa itu sebagai kecelakaan," ucapnya. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Jumat, 22 November 2024 20:29 WIB
4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

Jumat, 22 November 2024 20:05 WIB
Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Jumat, 22 November 2024 19:44 WIB
Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Jumat, 22 November 2024 18:49 WIB
Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB