Berita
Tokoh Penting Khilafatul Muslimin Diamankan di Mojokerto, Berperan Sebagai Menteri Pendidikan
Tri Lestari
Kabid Humas Polda Metro Jaya menyampaikan informasi terkait tokoh penting Khilafatul Muslimin diamankan di Mojokerto. (Foto: Polda Metro Jaya)
Keempat orang tersebut yang berinisial sebagai AA, IN, F dan SW berhasil diamankan di tiga tempat yang berbeda.
“Penangkapan empat orang yang kita lakukan ini dilakukan pada 11 Juni 2022. Kemudian tempat penangkapan ada tiga, pertama di Lampung yaitu kantor pusat Khilafatul Muslimin. Kemudian kedua di Bekasi, di Pekayon tepatnya. Ketiga di Kota Medan,” jelasnya.
Dari keempat orang yang berhasil diamankan tersebut, masing-masing memiliki peran penting dan berbeda di organisasi itu.
AA berperan sebagai Sekretaris Khilafatul Muslimin yang bertugas untuk menjalankan operasional dan keuangan.
IN yang diamankan di Lampung bertugas untuk menyebarkan doktrin melalui sistem pendidikan dan juga pelatihan yang dilakukan oleh organisasi itu.
Sementara F yang berhasil diamankan di Kota Medan juga mempunyai peran yang berbeda dari yang lain.
BACA JUGA : Polisi Geledah Kantor Khilafatul Muslimin di Lampung, Temukan Uang Miliaran Rupiah“F yang ditangkap di Kota Medan sebagai penanggung jawab keuangan dan pengumpul dana Khilafatul Muslimin. Di Bekasi inisialnya SW perannya sebagai pengurus dan pendiri Khilafatul Muslimin bersama pimpinan tertinggi mereka,” pungkasnya. Hingga saat ini, pihak kepolisian telah berhasil mengamankan enam orang tokoh penting yang mempunyai tugas berbeda dari organisasi massa Khilafatul Muslimin. Demikian informasi terkait seorang tokoh penting Khilafatul Muslimin diamankan di Mojokerto, ternyata memiliki peran sebagai Menteri Pendidikan di organisasi tersebut. ****