Pendidikan

UTBK SNBT 2023 Gelombang 2 Telah Dimulai, Ini Dokumen Wajib Dibawa Saat Ujian

profile picture Fatimah Nuraini
Fatimah Nuraini
UTBK SNBT 2023 Gelombang 2
Dokumen yang harus dibawa saat UTBK SNBT 2023 gelombang 2. (Ilustrasi: Freepik/jannoon028)

HARIANE – UTBK SNBT 2023 gelombang 2 mulai digelar pada Senin, 22 Mei 2023.

UTBK SNBT adalah singkatan dari Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berbasis Tes yang dirancang sebagai seleksi untuk masuk ke Perguruan Tinggi Negeri di Indonesia. 

Ujian UTBK 2023 dibagi menjadi 2 gelombang di mana gelombang pertama sudah dilaksanakan pada 08 - 14 Mei 2023 lalu.

Dokumen yang Harus Dibawa Saat UTBK SNBT 2023 Gelombang 2

UTBK 2023 gelombang 2 dilaksanakan mulai 22 - 28 Mei 2023 sebagaimana dilansir dari laman SNPMB Kemdikbud.

Sebelum melaksanakan ujian, peserta harus mempersiapkan diri sebaik mungkin mulai dari persiapan materi, fisik, mental, dan juga dokumen yang harus dibawa agar lebih tenang mengerjakan soal UTBK-SNBT 2023.

Berkas yang wajib dibawa oleh peserta ketika mengikuti UTBK SNBT 2023 adalah berikut ini seperti dilansir dari Instagram @_snpmbbppp: 

1. Katu tanda peserta UTBK SNBT 2023

2. Kartu identitas (Kartu siswa/KTP/Paspor)
3. Surat Keterangan Lulus asli (bagi peserta angkatan 2023)
4. Copy ijazah yang telah dilegalisir (bagi angkatan 2021 dan 2022)

Selain berkas-berkas tersebut, peserta juga diwajibkan untuk membawa masker dan hand sanitizer.

Bagi peserta yang hendak mengikuti pendaftaran UTBK SNBT diharuskan untuk menggunakan pakaian formal dan bersepatu.

Sebelum memasuki lokasi ujian, para peserta UTBK-SNBT 2023 harus memastikan kelengkapan berkas dan persyaratan di atas.

Demikian informasi mengenai persyaratan yang harus dibawa saat UTBK SNBT 2023 gelombang 2.****

Ads Banner

BERITA TERKINI

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025
Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Kamis, 17 April 2025
Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Kamis, 17 April 2025
Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 17 April 2025
Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025
Tertunduk Lesu, Begini Pengakuan Pelaku Pelecehan di Stasiun Tanah Abang

Tertunduk Lesu, Begini Pengakuan Pelaku Pelecehan di Stasiun Tanah Abang

Kamis, 17 April 2025
Sebulan Buron, Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Berhasil Ditangkap

Sebulan Buron, Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Berhasil Ditangkap

Kamis, 17 April 2025
Pria Asal Palembang Ditemukan Meninggal Dunia di Perairan Pantai Gunungkidul

Pria Asal Palembang Ditemukan Meninggal Dunia di Perairan Pantai Gunungkidul

Kamis, 17 April 2025