Berita , Headline

Diduga Video CCTV di Pintu Gerbang Stadion Kanjuruhan 1 Oktober Beredar Luas, Netizen: Asli Shock!

profile picture Rizky Riawan Nursatria
Rizky Riawan Nursatria
Diduga Video CCTV di Pintu Gerbang Stadion Kanjuruhan 1 Oktober Beredar Luas, Netizen: Asli Shock!
Video CCTV di Pintu Gerbang Stadion Kanjuruhan. (Foto: Instagram/Qoutes Arema)
HARIANE - Kabar viral diduga video CCTV di pintu gerbang Stadion Kanjuruhan beredar luas di media sosial saat ini. Peristiwa yang terjadi pada 1 Oktober 2022 tersebut merenggut setidaknya lebih dari 120 nyawa, terhitung saat ini yang sedang diinvestigasi oleh tim independen.
Video CCTV di pintu gerbang Stadion Kanjuruhan membuat gempar netizen dan tengah disoroti oleh khalayak. Potongan CCTV tersebut menjadi salah satu teka-teki kejadian nahas yang menimpa suporter Arema yang tengah menonton pertandingan Arema vs Persebaya.
Dilansir dari akun Instagram Quotes Arema, salah satu akun yang mengunggah diduga video CCTV di pintu gerbang Stadion Kanjuruhan memperlihatkan kondisi yang mengenaskan dan mencekam. Video tersebut telah ditonton oleh ribuan orang saat ini dan dikomentari oleh netizen.
"Ini pintu yang terbuka, gimana rasanya kalo pintu yang tertutup? #USUTTUNTAS," tulis akun Instagram Quotes Arema.
BACA JUGA : Sanksi FIFA untuk Indonesia Tak Dijatuhkan, Justru Dibentuk 1 Tim Transformasi Menarik Seperti Ini

Situasi 1 Oktober dalam Video CCTV di Pintu Gerbang Stadion Kanjuruhan

Dalam video yang berdurasi kurang dari satu menit tersebut, memperlihatkan banyak orang yang saling berdesakan di pintu gerbang stadion. Terlihat ada beberapa petugas keamanan yang tengah bertugas dalam laga Arema vs Persebaya.
Namun, banyaknya orang yang berdesakan di pintu gerbang membuat antrian membludak hingga tidak dapat dikendalikan. Akibatnya terjadi penumpukan manusia di pintu gerbang yang belum diketahui pintu gerbang  nomor berapa tersebut.
Dalam Video CCTV di Pintu Gerbang Stadion Kanjuruhan yang terbuka itu, terlihat sejumlah orang yang membantu menarik orang-orang yang terjebak di dalamnya. Pintu yang berukuran tidak besar tersebut jadi salah satu pintu keluar yang ada di Stadion Kanjuruhan.
"Apa di pintu itu seperti ada benghalangnya atau saking banyaknya tumpukan dan dorongan ribuan Aremania daei belakang, hingga jadi seperti itu?," tulis akun Instagram @achmed_nipindo.
BACA JUGA : Statement Dadang Aremania di Mata Najwa Pasca Tragedi Kanjuruhan 1 Oktober Tuai Kontroversi, Netizen : Menggambarkan Arema yang Mana?
"Harusnya di pintu log out atau in, mesti ada yg punya lisensi keamanan, minimal tau cara menertibkan masa dalam jumlah banyak,,, di barisan ke atau di tarik satu satu kan bisa, orang orang itu udah pada gak kuat karena manusia itu butuh oksigen,, kalau pintar pihak keamanan harusnya lebih tau,," tulis akun Instagram @muhammadsofyan3319.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025
Tertunduk Lesu, Begini Pengakuan Pelaku Pelecehan di Stasiun Tanah Abang

Tertunduk Lesu, Begini Pengakuan Pelaku Pelecehan di Stasiun Tanah Abang

Kamis, 17 April 2025
Sebulan Buron, Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Berhasil Ditangkap

Sebulan Buron, Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Berhasil Ditangkap

Kamis, 17 April 2025
Pria Asal Palembang Ditemukan Meninggal Dunia di Perairan Pantai Gunungkidul

Pria Asal Palembang Ditemukan Meninggal Dunia di Perairan Pantai Gunungkidul

Kamis, 17 April 2025
Kebakaran Rumah di Jalan Kedung Rukem Surabaya Tewaskan Ayah dan Anak

Kebakaran Rumah di Jalan Kedung Rukem Surabaya Tewaskan Ayah dan Anak

Kamis, 17 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 17 April 2025 Makin Mahal, Cek Disini ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 17 April 2025 Makin Mahal, Cek Disini ...

Kamis, 17 April 2025
Dukuh Gandekan Bantul Absen Ngantor Usai Didemo Warga Gara-gara Kasus Pungli PTSL

Dukuh Gandekan Bantul Absen Ngantor Usai Didemo Warga Gara-gara Kasus Pungli PTSL

Kamis, 17 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Kamis 17 April 2025 Meroket, Naik Rp 32 ...

Harga Emas Antam Hari ini Kamis 17 April 2025 Meroket, Naik Rp 32 ...

Kamis, 17 April 2025
Transaksi Sampai Belasan Juta, Lurah Bantul Sebut Ada 29 Korban Pungli Dukuh Gandekan

Transaksi Sampai Belasan Juta, Lurah Bantul Sebut Ada 29 Korban Pungli Dukuh Gandekan

Rabu, 16 April 2025