Berita , Jabodetabek

Viral Anak Bos Toko Roti Aniaya Kasir Gegara Tolak Antar Makanan ke Kamar

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
anak bos toko roti aniaya kasir
Kronologi anak bos toko roti aniaya kasir di Cakung Jaktim. (Pixabay/Marcos Cola)

HARIANE – Lagi-lagi jagad media sosial digegerkan dengan kasus anak bos toko roti aniaya kasir gegara masalah sepele.

Akibat penganiayaan tersebut, korban berinisial DAD (19) alami memar di beberapa area tubuh dan luka robek di kepala sebelah kiri.

Kasus ini pertama kali mencuat setelah beredar video korban cekcok dengan terduga pelaku berinisial GSH di toko roti di Cakung, Jakarta Timur.

Dalam video tersebut, terlihat terduga pelaku berkali-kali melempar barang ke korban sembari di caci maki. Bahkan terduga pelaku sempat melontarkan kalimat ancaman kepada korban.

“Gua abisin lu disini lu,” ancam GSH.

Usai video tersebut beredar, foto korban dengan kondisi kepala berdarah-darah kemudian muncul dan kasus penganiayaan di toko roti Cakung Jaktim ini pun viral.

Kronologi Anak Bos Toko Roti Aniaya Kasir di Cakung Jaktim

Berdasarkan informasi dari akun X @OmJ_JeNggot, aksi kriminal anak bos toko roti aniaya kasir ini terjadi pada 17 Oktober 2024 sekitar pukul 21.00 WIB.

Saat itu, korban bersama satu pegawai lainnya sedang bekerja. Tak lama kemudian, GSH datang dan masuk ke dalam toko.

Beberapa menit setelahnya, ada ojol yang mengantar makanan pesanan. GSH kemudian menyuruh DAD untuk mengantar makanan tersebut ke kamarnya namun korban menolak karena masih bekerja.

Ternyata sebelumnya ia pernah direndahkan dan dilempar meja oleh GSH. Kejadian tersebut membuat DAD sakit hati dan berencana untuk resign.

Namun adik GSH menahan korban agar tidak keluar dan membuat perjanjian agar DAD tidak melakukan pekerjaan diluar job desknya sebagai kasir.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis Kulon Progo Dapatkan Evaluasi

Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis Kulon Progo Dapatkan Evaluasi

Sabtu, 18 Januari 2025 21:15 WIB
Dapat 11 Ribu Dosis Vaksin PMK, Pemda DIY Percepat Vaksinasi

Dapat 11 Ribu Dosis Vaksin PMK, Pemda DIY Percepat Vaksinasi

Sabtu, 18 Januari 2025 21:07 WIB
Kecelakaan di Magelang Hari ini, Kepala Pemotor Hampir Terlindas Mobil

Kecelakaan di Magelang Hari ini, Kepala Pemotor Hampir Terlindas Mobil

Sabtu, 18 Januari 2025 21:05 WIB
Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Sabtu, 18 Januari 2025 17:45 WIB
Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Sabtu, 18 Januari 2025 16:16 WIB
Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Sabtu, 18 Januari 2025 15:20 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 18 Januari 2025 10:36 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Sabtu, 18 Januari 2025 10:35 WIB
DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

Sabtu, 18 Januari 2025 08:22 WIB
Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Jumat, 17 Januari 2025 21:54 WIB