Berita , Jateng

Viral! Ibu-ibu Nyaris Dikeroyok Gegara Protes Karnaval Sound System di Pati

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
karnaval sound system di Pati
Viral video ibu-ibu hampir dikeroyok peserta karnaval sound system di Pati. (Instagram/portalsemarang)

HARIANE – Viral video seorang ibu hampir dikeroyok peserta karnaval sound system di Pati, Jawa Tengah berlangsung.

Belum diketahui kapan tepatnya insiden itu terjadi. Namun yang pasti, video tersebut viral mulai Minggu, 11 Agustus 2024 dan mendapatkan berbagai kecaman dari netizen.

Tak sedikit netizen yang membela ibu-ibu tersebut dan mengecam para pemuda peserta karnaval sound system di Pati.

Kronologi Seorang Ibu Hampir Dikeroyok Peserta Karnaval Sound System di Pati

Beredar video ibu hampir dikeroyok peserta karnaval sound horeg di Pati atau lebih tepatnya di Desa Waturoyo, Kecamatan Margoyoso.

“Seorang ibu nyaris menjadi korban pengeroyokan peserta karnaval sound system di desa Waturoyo, Margoyoso Pati Jawa Tengah,” keterangan akun Instagram @portalsemarang.

Kejadian berawal saat peserta sound system melewati rumah ibu-ibu yang hingga saat ini identitasnya belum diketahui tersebut.

Ibu-ibu itu kemudian menegur para peserta dan meminta agar suara sound system dikecilkan. Namun sayang peserta malah menanggapinya dengan amarah.

“Ibu tersebut menegur meminta agar suara sound system dikecilkan / dimatikan, tak terima ditegur para peserta karnaval mendatangi ibu itu sambil marah-marah dan nyaris terjadi pengeroyokan,” tulis akun Instagram tersebut.

Dalam unggahan video, terlihat sejumlah peserta karnaval yang mengenakan kaos yang sama menghampiri ibu tersebut dan marah-marah.

Mereka kemudian menyoraki ibu-ibu tersebut. Beberapa orang sudah berusaha mengingatkan supaya tidak terjadi keributan.

Namun jumlah peserta karnaval yang marah semakin banyak. Beberapa orang yang melihat kejadian itu pun berusaha untuk melerai mereka.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Kecelakaan Tunggal di Gunungkidul, Pesepeda Asal Bantul Meninggal Dunia

Kecelakaan Tunggal di Gunungkidul, Pesepeda Asal Bantul Meninggal Dunia

Sabtu, 19 April 2025
Puluhan Ribu Jemaah Haji 2025 Ikut Murur dan Tanazul, Begini Skemanya

Puluhan Ribu Jemaah Haji 2025 Ikut Murur dan Tanazul, Begini Skemanya

Sabtu, 19 April 2025
Hilang Kendali, Mobil Listrik Tabrak Puluhan Motor di Sunter Jakut

Hilang Kendali, Mobil Listrik Tabrak Puluhan Motor di Sunter Jakut

Sabtu, 19 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 19 April 2025 Mulai Naik atau Turun ...

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 19 April 2025 Mulai Naik atau Turun ...

Sabtu, 19 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 19 April 2025 Naik atau Turun? Berikut ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 19 April 2025 Naik atau Turun? Berikut ...

Sabtu, 19 April 2025
Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Jumat, 18 April 2025
Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025