Berita , Jabar

Viral Video Pendukung Prabowo Dipukuli di Bandung Karena Salam Dua Jari ke Simpatisan PDIP

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
Viral Video Pendukung Prabowo Dipukuli di Bandung Karena Salam Dua Jari ke Simpatisan PDIP
Pendukung Prabowo dipukuli di Bandung karena mengangkat salam dua jari kepada pendukung PDIP. (Ilustrasi: Freepik/wavebreakmedia-micro)

HARIANE - Sebuah video dengan narasi pendukung Prabowo dipukuli di Bandung oleh simpatisan PDI Perjuangan viral di media sosial.

Video tersebut diunggah ke akun Instagram @ics_infocegatansragen pada Senin, 22 Januari 2024 yang merupakan kiriman dari salah satu netizen yang mengaku sebagai korban.

Terduga korban diketahui bernama Irga Natasutra dengan akun Instagram @irgans yang menceritakan kejadian pemukulan yang dialaminya. 

Berdasarkan unggahan tersebut, diceritakan korban bersama dua temannya dari Jalan Sriwijaya hendak pulang ke arah Pasirkoja. 

Korban pun beralih melewati jalan jalur Ci Atel karena macet. Di persimpangan Jalan Ibu Inggit, korban bertemu dengan bus yang berisi pendukung PDIP. 

Dari dalam bus seorang pria mengangkat tiga jari sambil tersenyum, korban pun merespon dengan mengangkat dua jari sambil memanggil nama Prabowo Subianto.

Kemudian tiga pria dari dalam bus turun dan melakukan penyerangan terhadap teman korban yang bernama Aldi. Kakak perempuan korban yang bernama Siti juga menjadi korban setelah sempat mencoba menyelamatkan diri. 

Pendukung Prabowo dipukuli di Bandung itu pun mengaku mengalami penganiayaan dengan ditendang, dipukul, dan diinjak. Motor korban juga ditendang hingga jatuh dengan pelaku yang berjumlah empat orang atau lebih dan semuanya adalah bapak-bapak.

Korban menyebut tidak ada bantuan dari warga sekitar karena takut sedangkan Polisi datang ke TKP 15 menit setelah kejadian. Korban pun disarankan untuk lapor ke Polsek Regol.

Korban mengaku sudah melakukan visum tetap hingga kini pelaku pengeroyokan yang diduga adalah pendukung Ganjar Pranowo itu belum ditemukan dan ditindak. 

Di akun tersebut juga diunggah video rekaman korban yang menunjukkan luka pada bagian hidungnya, serta kawan dan kakaknya yang juga mengalami luka pada bagian wajahnya. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Usai Resmi Melapor, Keempat Korban Pelecehan Seksual di Gunungkidul Jalani Visum

Usai Resmi Melapor, Keempat Korban Pelecehan Seksual di Gunungkidul Jalani Visum

Sabtu, 27 Juli 2024 06:14 WIB
Respons Kemenkes Soal Masih Ada Orang Tua yang Enggan Anaknya Diimunisasi Polio pada ...

Respons Kemenkes Soal Masih Ada Orang Tua yang Enggan Anaknya Diimunisasi Polio pada ...

Jumat, 26 Juli 2024 23:29 WIB
Kotabaru Ceria Kembali Digelar, Dimeriahkan Berbagai Kegiatan Kesenian Hingga Bazar di Pedestrian Jalan ...

Kotabaru Ceria Kembali Digelar, Dimeriahkan Berbagai Kegiatan Kesenian Hingga Bazar di Pedestrian Jalan ...

Jumat, 26 Juli 2024 23:07 WIB
Jadwal KRL Bogor Manggarai 27-31 Juli 2024, Cek Jam Berangkat Hari Ini

Jadwal KRL Bogor Manggarai 27-31 Juli 2024, Cek Jam Berangkat Hari Ini

Jumat, 26 Juli 2024 22:31 WIB
Inspiratif! Anak Pengrajin Bambu asal Buleleng Bali Diterima Kuliah Gratis di UGM

Inspiratif! Anak Pengrajin Bambu asal Buleleng Bali Diterima Kuliah Gratis di UGM

Jumat, 26 Juli 2024 21:45 WIB
Peringatan Gelombang Tinggi di Perairan Tanjung Priok, Waspada Tanggal 26 - 28 Juli ...

Peringatan Gelombang Tinggi di Perairan Tanjung Priok, Waspada Tanggal 26 - 28 Juli ...

Jumat, 26 Juli 2024 21:45 WIB
PIN Polio Tahap 2 Berlangsung, Orang Tua Enggan Anaknya Diberi Imunisasi Tambahan, Kenapa?

PIN Polio Tahap 2 Berlangsung, Orang Tua Enggan Anaknya Diberi Imunisasi Tambahan, Kenapa?

Jumat, 26 Juli 2024 21:44 WIB
Hore! Disdukcapil Buka Layanan di BCE, Perekaman E-KTP Sambil Jalan-jalan

Hore! Disdukcapil Buka Layanan di BCE, Perekaman E-KTP Sambil Jalan-jalan

Jumat, 26 Juli 2024 19:08 WIB
Per Juni 2024, DP3AP2KB Kota Yogyakarta Mencatat Puluhan Kekerasan yang Terjadi Pada Anak

Per Juni 2024, DP3AP2KB Kota Yogyakarta Mencatat Puluhan Kekerasan yang Terjadi Pada Anak

Jumat, 26 Juli 2024 18:10 WIB
Kasus Tewasnya Mahasiswa Unisa, JPW Desak Polisi Tangkap Pelaku Pembawa Sajam

Kasus Tewasnya Mahasiswa Unisa, JPW Desak Polisi Tangkap Pelaku Pembawa Sajam

Jumat, 26 Juli 2024 14:09 WIB