Berita , Gaya Hidup
YG Umumkan Babymonster Debut dengan 7 Member, Bakal Rilis Lagu Berjudul Dream
Yang mengatakan pihaknya melihat reaksi publik yang mayoritas menginginkan Babymonster debut dengan tujuh orang.
“Begitu banyak penggemar, sekitar 99 persen dari mereka, menginginkan ketujuh anggota untuk debut bersama. Sebagai produser, saya bingung apakah saya harus tetap seperti yang saya rencanakan sebelumnya atau mempertimbangkan pendapat Anda untuk keputusan tersebut,” ujar Yang dalam video dilansir dari KoreaHerald.
Yang menjelaskan masing-masing trainee pilihan YG itu memiliki keunggulan yang penting untuk girl group tersebut.
Beberapa di antaranya bakat bernyanyi dan menari, hingga konsistensi selama berlatih.
Produser YG Entertainment ini memproyeksikan setelah pengumuman member, Babymonster akan siap untuk debut pada musim gugur tahun ini.
Dengan ini, maka Babymonster akan menjadi artis K-pop wanita baru pertama dari YGE dalam tujuh tahun setelah debut Blackpink pada 2016.
Sama seperti Blackpink, Babymonster juga diisi dengan member multinasional.
Ada tiga member asal Korea (Ahyeon, Haram, dan Rora), dua member dari Jepang (Ruka dan Asa) dan dua anggota Thailand (Pharita dan Chiquita).
Semua anggota kecuali Ruka yang berusia 20 tahun masih remaja. Member yang termuda adalah Chiquita yang berusia 14 tahun.
Dalam waktu dekat ini, Babymonster debut dengan 7 member juga akan merilis lagu pre-debut berjudul ‘Dream’. ****
Baca artikel menarik lainnya di Harianejogja.com