Gaya Hidup
11 Fakta Unik Jake ENHYPEN, Penyanyi Sekaligus Rapper yang Berulang Tahun Hari Ini
Syarifatun
11 Fakta Unik Jake ENHYPEN, Penyanyi Sekaligus Rapper yang Berulang Tahun Hari Ini
Karier Jake ENHYPEN
Fakta unik Jake ENHYPEN terkait karier yaitu, ia terlibat dalam group Kpop ENHYPEN. Group musik yang dibentuk melalui acara I-LAND dibawah naungan atau manajemen Belift Lab. Dia adalah satu-satunya anggota ENHYPEN yang bergabung dengan I-LAND melalui audisi terbuka. ENHYPEN sendiri adalah nama group boy band asal Korea Selatan yang dibentuk oleh BELIFT LAB. Pembentukan group tersebut melalui survival show berjudul I-Land di Mnet pada tahun 2020. ENHYPEN mulai debut di Seoul, Korea Selatan pada 30 November 2020 dengan judul album yaitu BORDER: DAY ONE serta lagu dengan judul Given-Taken. Member ENHYPEN terdiri dari tujuh anggota, yaitu Heeseung, Jay, Jake, Sunghoon, Sunoo, Jungwon, dan Ni-ki. Sebelum bergabung dengan ENHYPEN, Jake pada tahun 2020 diperkenalkan sebagai kontestan di CJ ENM dan Big Hit Entertainment reality show survival I-LAND. Kemudian pada September 2020, Jake berhasil memperoleh peringkat ke-3 berdasarkan suara global dan berakhir menjadi anggota boyband ENHYPEN. Berdasarkan informasi yang diperoleh, Jake dalam episode pertama I-LAND menampilkan Crown oleh TXT, bersama dengan Sunoo dan Youngbin. Selain itu, pada episode keempat, Jake menampilkan Fire oleh BTS.BACA JUGA : Cara Mencari Siaran TV Digital yang Hilang di Set Top Box, Mudah Cukup Perhatikan Hal Ini
11 Fakta Unik Jake ENHYPEN, dilansir dari KpopFandom.
1. Tipe kepribadian MBTI-nya adalah ISTJ (introvert, jeli, berpikir, dan menilai).
Tags