Aksi Pencurian Motor di Cileungsi Bogor, Pelaku Mengancam dengan Senjata Api

profile picture Indah Safitri
Indah Safitri
Aksi pencurian Motor di Cileungsi Bogor
Aksi pencurian Motor di Cileungsi Bogor gunakan senjata api sebagai bentuk ancaman. (Foto: Instagram/infocileungsiid)

HARIANE - Aksi pencurian motor di Cileungsi Bogor telah terjadi pada hari ini, Kamis 14 Maret 2024 di siang hari.

Kejadian tersebut berlokasi di Taman Cileungsi, Kecamatan Cileungsi Kabupaten Bogor seusai hujan mengguyur.

Saat pencurian terjadi, warga sempat memergoki aksinya karena di jalan cukup ramai namun pelaku mengancam dengan senjata api.

Aksi Pencurian Motor di Cileungsi Bogor Gunakan Tembakan

Dikutip dari akun Instagram Info Cileungsi ID dalam unggahannya, detik-detik pelaku pencurian motor menggondol motor warga tertangkap kamera CCTV.

"Terjadi aksi pencurian kendaraan dengan menggunakan senjata api di perumahan Taman Cileungsi pada hari ini Kamis 14 Maret 2024," tulis akun tersebut.

Dalam rekaman CCTV yang dibagikan, terlihat pelaku dengan membawa sepeda motor hendak melarikan diri dari warga yang berteriak mengatakan maling.

Pelaku seorang diri di sebuah motor dengan mengenakan baju biru serta celana panjang sambil membawa senjata api di tangannya.

Saat berada di jalan raya dengan warga yang berteriak maling, pelaku menodongkan senjata api di tangannya ke arah pengendara di jalan raya.

Terdengar satu kali tembakan yang di lepaskan entah ke arah mana, mengancam masyarakat sekitar agar mundur hingga tak ada yang berani menangkapnya.

Setelah tembakan dilepaskan suasana menjadi hening dan beberapa orang terlihat terdiam karena terkejut mendengar tembakan tersebut.

Pelaku kemudian berhasil kabur dengan motor hasil curiannya itu tanpa adanya warga yang mengejar.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Modal PNM Mekaar Merajut Benang-benang Harapan Supartini dan Komunitas Perempuan Difabel di Bantul

Modal PNM Mekaar Merajut Benang-benang Harapan Supartini dan Komunitas Perempuan Difabel di Bantul

Jumat, 16 Mei 2025
12 Kalurahan di Gunungkidul Sudah Mendirikan Koperasi Merah Putih, Mana Saja?

12 Kalurahan di Gunungkidul Sudah Mendirikan Koperasi Merah Putih, Mana Saja?

Jumat, 16 Mei 2025
Penumpang Melonjak 65 Persen Selama Libur Waisak, Humas KAI Daop 6 Yogyakarta Ungkap ...

Penumpang Melonjak 65 Persen Selama Libur Waisak, Humas KAI Daop 6 Yogyakarta Ungkap ...

Jumat, 16 Mei 2025
Tabrakan di Jalan Jogja-Wonosari Piyungan Bantul, Dua Pengendara Luka Patah Tulang

Tabrakan di Jalan Jogja-Wonosari Piyungan Bantul, Dua Pengendara Luka Patah Tulang

Jumat, 16 Mei 2025
Kesejahteraan Ternak Kurban Jangan Diabaikan! Ini Pesan Penting Pakar UGM untuk Hewan Sebelum ...

Kesejahteraan Ternak Kurban Jangan Diabaikan! Ini Pesan Penting Pakar UGM untuk Hewan Sebelum ...

Jumat, 16 Mei 2025
Harga Kelapa Santan di Pasar Bantul Melambung Tinggi, Capai Rp 18 Ribu/Butir

Harga Kelapa Santan di Pasar Bantul Melambung Tinggi, Capai Rp 18 Ribu/Butir

Jumat, 16 Mei 2025
Ratusan Atlet Kontingen Kabupaten Sleman Dilepas untuk Ikuti POPDA 2025

Ratusan Atlet Kontingen Kabupaten Sleman Dilepas untuk Ikuti POPDA 2025

Jumat, 16 Mei 2025
SD Negeri Kledokan Segera Direnovasi, Ditargetkan Selesai Akhir Agustus Mendatang

SD Negeri Kledokan Segera Direnovasi, Ditargetkan Selesai Akhir Agustus Mendatang

Jumat, 16 Mei 2025
Gagal Kabur, Dua Jambret di Kretek Bantul Dibekuk Usai Dikejar Warga

Gagal Kabur, Dua Jambret di Kretek Bantul Dibekuk Usai Dikejar Warga

Jumat, 16 Mei 2025
Tragis, Bocah 10 Tahun Tewas Tenggelam di Kubangan Bekas Tambang Pasir di Sedayu ...

Tragis, Bocah 10 Tahun Tewas Tenggelam di Kubangan Bekas Tambang Pasir di Sedayu ...

Jumat, 16 Mei 2025