Berita , Jabar

Aksi Penganiayaan di Rancaekek Bandung Terekam CCTV, Pelaku Menggunakan Tongkat Baseball

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
penganiayaan di Rancaekek Bandung, berita bandung hari ini
Aksi penganiayaan di Rancaekek Bandung terekam CCTV. (Instagram/adalahkabbandung)

HARIANE – Sejumlah pemuda menjadi korban penganiayaan di Rancaekek Bandung pada Sabtu 9 September 2023.

Aksi penganiayaan di Bandung tersebut terjadi sekitar pukul 21.00 WIB dan berhasil terekam kamera CCTV di sekitar lokasi.

Saat melancarkan aksinya, pelaku yang bergerombol dan mengendarai sepeda motor, menggunakan tongkat baseball untuk melukai korban.

Kronologi Penganiayaan di Rancaekek Bandung

Berdasarkan keterangan dari akun Instagram @adalahkabbandung, aksi penganiayaan di Rancaekek Bandung bermula ketika keempat korban melaju dari arah Dangdeur.

Saat masih di perjalanan, tiba-tiba salah satu korban diberhentikan oleh pelaku. Tak hanya itu saja, salah satu korban juga ada yang dipukul dengan tongkat baseball.

penganiayaan di Rancaekek Bandung, berita bandung hari ini
Detik-detik pelaku penganiayaan di Bandung memukul korban dengan tongkat baseball. (Instagram/adalahkabbandung)

“Jadi kita berempat dengan mengendarai dua motor berboncengan laki-laki dan perempuan arah Dangdeur Cuma masih di Wahana tiba-tiba diberhentikan oleh para pelaku dan tiba-tiba memukul salah satu teman saya,” tulis Instagram tersebut menurut kesaksian korban via DM.

Tak puas memukul, pelaku juga menendang motor korban hingga salah satu dari kendaraan roda dua tersebut jatuh di tengah jalan.

“Setelah pemukulan para pelaku menendang motor kami,” lanjut korban.

Beruntung, aksi penganiayaan yang belum diketahui motifnya itu terekam CCTV yang tak jauh dari lokasi sehingga bisa dijadikan bukti.

Usai melakukan pengeroyokan, pelaku yang saat melancarkan aksinya menggunakan masker tersebut melarikan diri ke arah Buah Dua.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Prediksi Laga Aura vs ONIC MPL ID S13, Pembalasan Dendam Sang Juara Bertahan ...

Prediksi Laga Aura vs ONIC MPL ID S13, Pembalasan Dendam Sang Juara Bertahan ...

Sabtu, 04 Mei 2024 14:39 WIB
Seorang Remaja Tenggelam di Sungai Kota Rindau Sigi Saat Mandi, Korban Hilang dan ...

Seorang Remaja Tenggelam di Sungai Kota Rindau Sigi Saat Mandi, Korban Hilang dan ...

Sabtu, 04 Mei 2024 14:36 WIB
Daftar Event Jakarta Minggu Ini 4-5 Mei 2024, Nikmati Keseruannya Dari yang Gratis ...

Daftar Event Jakarta Minggu Ini 4-5 Mei 2024, Nikmati Keseruannya Dari yang Gratis ...

Sabtu, 04 Mei 2024 14:24 WIB
Hore! Ganjil Genap Ditiadakan Selama Libur Kenaikan Yesus Kristus

Hore! Ganjil Genap Ditiadakan Selama Libur Kenaikan Yesus Kristus

Sabtu, 04 Mei 2024 14:23 WIB
Dikenal Ekstrem, Tanjakan Clongop Gunungkidul Bakal Dinormalisasi

Dikenal Ekstrem, Tanjakan Clongop Gunungkidul Bakal Dinormalisasi

Sabtu, 04 Mei 2024 14:01 WIB
Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Status Taruna Pelaku Dicopot

Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Status Taruna Pelaku Dicopot

Sabtu, 04 Mei 2024 12:18 WIB
Jadwal SIM Keliling Karawang Mei 2024, Hadir 6 Hari Tiap Minggu

Jadwal SIM Keliling Karawang Mei 2024, Hadir 6 Hari Tiap Minggu

Sabtu, 04 Mei 2024 12:02 WIB
Jadwal SIM Keliling Lebak Mei 2024, Hadir di 4 Lokasi

Jadwal SIM Keliling Lebak Mei 2024, Hadir di 4 Lokasi

Sabtu, 04 Mei 2024 11:44 WIB
Jadwal KRL Bogor Depok 4-8 Mei 2024, Beroperasi dari Pagi-Malam

Jadwal KRL Bogor Depok 4-8 Mei 2024, Beroperasi dari Pagi-Malam

Sabtu, 04 Mei 2024 11:31 WIB
Jadwal SIM Keliling Surabaya 4-16 Mei 2024, Cek Lokasi Hari Ini

Jadwal SIM Keliling Surabaya 4-16 Mei 2024, Cek Lokasi Hari Ini

Sabtu, 04 Mei 2024 11:02 WIB