Berita , Olahraga

Ambisi Ricky Cawor di PSS Sleman, Ingin Tambah Pundi-pundi Gol di Tahun 2024

profile picture Yohanes Angga
Yohanes Angga
Ambisi Ricky Cawor di PSS Sleman, Ingin Tambah Pundi-pundi Gol di Tahun 2024
Ambisi Ricky Cawor di PSS Sleman, Ingin Tambah Pundi-pundi Gol di Tahun 2024. Foto/PSS Sleman.

HARIANE - Penyerang PSS Sleman Ricky Ricardo bertekad untuk menambah pundi-pundi golnya untuk Super Elang Jawa di tahun 2024 musim ini. Ia memiliki keinginan untuk berkontribusi membantu PSS naik peringkat. 

"Harapan saya tentu di 2024 semoga bisa menjadi pribadi yang lebih baik lagi dan tentu ingin menambah gol bersama PSS. Apalagi secara klasemen kita juga sedikit berbahaya, jadi saya berharap bisa membantu PSS naik peringkat," ujarnya dalam rilis yang diterima, Selasa, 02, Januari, 2024.

Sebelumnya, di empat laga terakhir PSS Sleman di Liga 1 Indonesia 2023/2024, pemain berusia 25 tahun itu harus absen empat laga karena menerima sanksi larangan bermain dari PSSI. Hal itu membuatnya tak sabar lagi untuk kembali merumput bersama rekan satu tim.

Sementara itu, Ricky Cawor sudah mengkoleksi lima gol untuk PSS. Ini juga membuat Cawor menjadi pencetak gol terbanyak PSS di musim ini. Meski begitu, capaian ini tak membuatnya puas. Dirinya masih ingin menambah koleksi gol di PSS.

"2023 tentu jadi tahun yang istimewa buat saya. Bergabung ke PSS dan bisa memberikan kontribusi lebih untuk tim. Meskipun ada beberapa hal yang harus kita benahi, tapi saya yakin PSS bisa bangkit di sisa laga musim ini," imbuhnya.

Bahkan, Cawor mengaku tetap melakukan latihan selama masa liburan. Ia mengaku terus menambah porsi latihan untuk menjaga kebugaran dan stamina untuk kembali bermain bersama Super Elja.

"Selama masa libur, saya juga menjalankan latihan mandiri di Merauke. Kadang saya juga ikut bermain untuk menjaga kemampuan saya agar tidak hilang. Yang pasti saya sudah tidak sabar untuk kembali bermain," pungkasnya.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB