Berita , Jabar

Bangunan SMAN 1 Ciampea Bogor Ambruk, 7 Siswa Alami Luka

profile picture Indah Safitri
Indah Safitri
Bangunan SMAN 1 Ciampea Bogor ambruk
Bangunan SMAN 1 Ciampea Bogor ambruk akibat diterjang hujan dan angin kencang. (Foto: Instagram/bogorsiaga112)

HARIANE - Bangunan SMAN 1 Ciampea Bogor ambruk saat ruangan kelas dipakai untuk proses kegiatan belajar mengajar pada pagi ini.

Musibah ini terjadi pada hari ini, Kamis 14 Maret 2024 di SMAN 1 Ciampea, Kecamatan Ciampea Kabupaten Bogor sekitar pukul 10.40 WIB.

Saat kejadian berlangsung, puluhan siswa sedang berada di dalam ruangan kelas yang tiba-tiba saja roboh tersebut.

Kronologi Bangunan SMAN 1 Ciampea Bogor Ambruk 14 Maret 2024

Command Center 112 Kabupaten Bogor telah melaporkan adanya bangunan roboh di wilayah Ciampea, Kabupaten Bogor.

Telah terjadi musibah terhadap salah satu ruang kelas di SMAN 1 Ciampea Bogor yang ambruk saat jam pelajaran dengan sejumlah siswa di dalamnya.

Dari hasil pemeriksaan BPBD sementara, kejadian ini akibat dari hujan deras dengan durasi cukup lama disertai angin kencang yang melanda wilayah kecamatan Ciampea.

Hujan dan angin yang terus mengguyur sejak pagi ini berakibat terhadap salah satu bangunan kelas di SMA Negeri 1 Ciampea.

Berdasarkan dokumentasi video yang dibagikan, terlihat salah satu ruang kelas sudah tak berbentuk karena roboh.

Atap kelas tersebut hancur dan jatuh tepat menimpa para siswa yang sedang terduduk di kursinya masing-masing. Bata bangunan terlihat berceceran di lantai kelas.

Command Center segera menginformasikan BPBD Kabupaten Bogor, Damkar Kabupaten Bogor serta Dinas Kesehatan untuk memberikan pertolongan segera.

Jumlah keseluruhan siswa yang menempati ruangan kelas yang ambruk sebanyak 36, namun siswa yang berada di kelas saat kejadian sebanyak 31 orang.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB