Berita , D.I Yogyakarta

Beberapa Konser Musik di Jogja Gagal, Juwana Creative Berencana Refund Semua Tiket

profile picture Edmundus Roke Wea
Edmundus Roke Wea
Konser Musik di Jogja Gagal
Beberapa konser musik di Jogja gagal, Juwana Creative memohon maaf. (Foto:instagram/Sakudutanmedia)

23 Group Indonesia mengalami kerugian kurang lebih Rp 750 juta untuk 4 event, yakni Groovyland, Suara Berkala, Jogja Koplo Fest, Crowlandfest yang sampai saat ini belum/tidak dilaksanakan.

Penyelenggara beberapa event tersebut adalah Juwana Creative yang diketahui dijalankan oleh Satya Alfarabi atau biasa dipanggil Abi dan Satya Primananda atau biasa dipanggil Nanda.

"Kedua orang itu menawarkan investasi untuk mengembangkan event di beberapa kota. Tetapi tanpa kita ketahui ternyata uang tersebut tidak digunakan untuk menjalankan event yang dimaksud," kata Calvin.

Calvin juga menyatakan bahwa tidak semua event organizer yang berada di kota Jogja dan sekitarnya bersifat menipu atau merugikan penikmat musik dan seni.

Sementara itu pihak Juwana Creative menyatakan permintaan maaf dan ingin bertanggung jawab penuh mengembalikan dana tiket yang sudah dibeli.

Dilansir unggahan akun Instagram Sakudutan Media, pihak Juwana Creative memohon maaf atas kegagalan beberapa event di Jogjakarta.

Keduanya mengaku bahwa kegagalan event-event tersebut murni kesalahan bisnis dan bukan dengan sengaja untuk melakukan penipuan.

Beberapa konser musik di Jogja gagal dan Juwana Creative berencana akan mengembalikan refund tiket bagi para penonton yang sudah membeli tiket.

"Untuk pertanggungjawaban kami akan mengembalikan refund tiket bagi teman-teman yang sudah membeli tiket event kami yang akan kami umumkan di medsos kami. Untuk waktu refund-nya kami belum bisa pastikan tapi yang pasti kami berupaya penuh untuk merefund para pembeli tiket di event kami," ucap pihak Juwana Creative.

Pihak Juwana Creative menambahkan bahwa event-event yang gagal tersebut tidak ada sangkut pautnya dengan pihak manapun dan murni dari Juwana.

"Jadi untuk teman-teman pencinta musik monggo tidak usah ragu lagi untuk membeli tiket pada event-event musik di Jogja. Beberapa event yang batal murni kesalahan bisnis kami tidak ada sangkut pautnya dengan yang lain atau pihak manapun", kata pihak Juwana Creative.

Sementara itu diketahui bahwa Juwana Creative sudah beberapa kali disomasi akibat beberapa konser musik di Jogja gagal dan merugikan banyak pihak. ****

Ads Banner

BERITA TERKINI

Ratusan Penumpang Program Mudik Gratis Arus Balik Kemenhub Diberangkatkan dari Terminal Giwangan

Ratusan Penumpang Program Mudik Gratis Arus Balik Kemenhub Diberangkatkan dari Terminal Giwangan

Sabtu, 05 April 2025
Arus Balik Lebaran, Daop 6 Yogyakarta Berangkatkan 30.197 Penumpang dari Stasiun di Jogja

Arus Balik Lebaran, Daop 6 Yogyakarta Berangkatkan 30.197 Penumpang dari Stasiun di Jogja

Sabtu, 05 April 2025
Pastikan Kenyamanan Penumpang, Terminal Dhaksinarga Wonosari Sediakan Kasur dan Ruang Ber-AC

Pastikan Kenyamanan Penumpang, Terminal Dhaksinarga Wonosari Sediakan Kasur dan Ruang Ber-AC

Sabtu, 05 April 2025
Gawat! Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 5 April 2025 Terjun Bebas

Gawat! Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 5 April 2025 Terjun Bebas

Sabtu, 05 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 5 April 2025 Naik atau Turun? Berikut ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 5 April 2025 Naik atau Turun? Berikut ...

Sabtu, 05 April 2025
Kecelakaan di Jogja, Lansia Tewas Usai Tabrak Truk Parkir

Kecelakaan di Jogja, Lansia Tewas Usai Tabrak Truk Parkir

Sabtu, 05 April 2025
Pemancing Asal Semarang Jatuh dari Tebing di Pantai Gunungkidul

Pemancing Asal Semarang Jatuh dari Tebing di Pantai Gunungkidul

Sabtu, 05 April 2025
Kebijakan Tarif Trump Buat Wall Street Terpeleset! Apple & Nvidia Jadi Korban

Kebijakan Tarif Trump Buat Wall Street Terpeleset! Apple & Nvidia Jadi Korban

Jumat, 04 April 2025
7 Program Unggulan Bupati Endah Baru Terealisasi Tahun Depan, Apa Saja?

7 Program Unggulan Bupati Endah Baru Terealisasi Tahun Depan, Apa Saja?

Jumat, 04 April 2025
Puluhan Ribu Wisatawan Masuk ke Gunungkidul, Berikut Obyek yang Ramai Dikunjungi

Puluhan Ribu Wisatawan Masuk ke Gunungkidul, Berikut Obyek yang Ramai Dikunjungi

Jumat, 04 April 2025