Berita , D.I Yogyakarta

Breaking News Kecelakaan di Ring Road Barat Yogyakarta, Nitizen: Minim Penerangan

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Kecelakaan di ring road barat yogyakarta
Satu unit mobil terbakar lantaran terlibat kecelakaan di Ring Road Barat Yogyakarta. (Tangkapan Layar: Twitter/Merapi Uncover)

HARIANE - Insiden kecelakaan di Ring Road Barat Yogyakarta terjadi pada Senin, 31 Juli 2023 petang.

Informasi yang diperoleh melalui akun twitter @merapi_uncover kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 19.58 WIB tepatnya dekat RSU Queen Latifa, Kapanewon Gamping, Sleman.

“(Breaking News) Lagi wae kecelakaan mobil di depan STIKES Aisyah (diralat dekat RSU Queen Latifa) ring road barat Yogyakarta. Kronologi menyusul nunggu olah TKP dari yang berwenang,” dikutip dari Merapi Uncover, Senin, 31 Juli 2023.

Dalam video yang diunggah akun tersebut menunjukkan kecelakaan di Ring Road Barat Yogyakarta melibatkan mobil berada di pembatas jalan.

Beberapa pohon di lokasi kejadian pun terlihat tumbang diduga ditabrak kendaraan yang terlibat.

Selain itu lokasi tersebut juga terlihat berasap lantaran mobil yang terlibat kecelakaan dalam keadaan terbakar.

Atas insiden tersebut, beberapa nitizen menyebut terjadinya kecelakaan kemungkinan disebabkan sepanjang jalan tersebut minim penerangan.

“Lampu penerangan minim bgt, dalane peteng nek ono wong seng muter walik sok2 ra ketok. (Lampu penerangan minim banget, jalannya gelap kalau ada orang putar balik terkadang tidak terlihat),” tulis akun @hafizhabdrhmn.

“Sekitar minim penerangan, dan jalan cukup bergelombang,” kata akun @mgppap.

“Selain minim penerangan, juga banyak motor di jalur cepat,” ujar @erzan_jpn.

“Daerah kene ki rawan bngt, penerangane yo kurang. (Daerah sini rawan banget, penerangannya juga kurang),” kata @diasprd_.

Terkait bagaimana kronologi insiden itu terjadi dan ada atau tidaknya korban, Hariane masih menanti informasi lengkapnya dari pihak yang berwenang.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Kebakaran Rumah di Jalan Kedung Rukem Surabaya Tewaskan Ayah dan Anak

Kebakaran Rumah di Jalan Kedung Rukem Surabaya Tewaskan Ayah dan Anak

Kamis, 17 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 17 April 2025 Makin Mahal, Cek Disini ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 17 April 2025 Makin Mahal, Cek Disini ...

Kamis, 17 April 2025
Dukuh Gandekan Bantul Absen Ngantor Usai Didemo Warga Gara-gara Kasus Pungli PTSL

Dukuh Gandekan Bantul Absen Ngantor Usai Didemo Warga Gara-gara Kasus Pungli PTSL

Kamis, 17 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Kamis 17 April 2025 Meroket, Naik Rp 32 ...

Harga Emas Antam Hari ini Kamis 17 April 2025 Meroket, Naik Rp 32 ...

Kamis, 17 April 2025
Transaksi Sampai Belasan Juta, Lurah Bantul Sebut Ada 29 Korban Pungli Dukuh Gandekan

Transaksi Sampai Belasan Juta, Lurah Bantul Sebut Ada 29 Korban Pungli Dukuh Gandekan

Rabu, 16 April 2025
Lebih Rendah dari BLT, Gaji Guru Paud di Gunungkidul Akan Ditambah, Ini Nominalnya

Lebih Rendah dari BLT, Gaji Guru Paud di Gunungkidul Akan Ditambah, Ini Nominalnya

Rabu, 16 April 2025
Dukung Program Rumah Bersubsidi Wartawan, Ketua PWI Pusat: Tidak Ada Kaitannya Dengan Independensi ...

Dukung Program Rumah Bersubsidi Wartawan, Ketua PWI Pusat: Tidak Ada Kaitannya Dengan Independensi ...

Rabu, 16 April 2025
Tak Ada Timbunan Sampah, Pemkot Yogya Mulai Gulirkan Pengelolaan Sampah Secara Real Time

Tak Ada Timbunan Sampah, Pemkot Yogya Mulai Gulirkan Pengelolaan Sampah Secara Real Time

Rabu, 16 April 2025
Uang Palsu Beredar di Pasar, Ini Yang Dilakukan Polisi

Uang Palsu Beredar di Pasar, Ini Yang Dilakukan Polisi

Rabu, 16 April 2025
Perempuan Asal Semarang Nekat Ceburkan diri ke Laut Pantai Baru Srandakan Bantul, Ternyata ...

Perempuan Asal Semarang Nekat Ceburkan diri ke Laut Pantai Baru Srandakan Bantul, Ternyata ...

Rabu, 16 April 2025