Berita , D.I Yogyakarta

Dayasos dan Terimakasih Indonesia Selenggarakan Pelatihan Manajemen Bisnis Berkelanjutan untuk Komunitas Petani

profile picture Tim Red 5
Tim Red 5
Dayasos dan Terimakasih Indonesia
Dayasos dan Terimakasih Indonesia Selenggarakan Pelatihan Manajemen Bisnis Berkelanjutan untuk Komunitas Petani. (Foto: Hariane/Rizky Riawan)

HARIANE - Yayasan Dayasos dan Komunitas Terimakasih Indonesia menyelenggarakan Pelatihan Manajemen Bisnis Komunitas, bertempat di Rich Hotel Yogyakarta, Rabu, 30 Agustus 2023.

Pelatihan yang didukung penuh oleh PT PLN (Persero) tersebut merupakan bagian dari Program Community for Sustainability.

Kegiatan tersebut berfokus pada peningkatan kapasitas dan menjadi ruang kolaborasi dan konsolidasi antar komunitas.

Selain itu, pemberdayaan petani melalui program Electrifying Agriculture juga dikedepankan. 

Penanggung Jawab Program dari Yayasan Dayasos Citra Korporat, Pranasik Faihaan menyampaikan bahwa program Community for Sustainability bertujuan untuk meningkatkan peran komunitas dalam mempromosikan inovasi di bidang pertanian. 

"Sebagai salah satu sektor strategis di Indonesia, pertanian saat ini belum menjadi sektor yang popular terutama di kalangan anak muda," ujarnya.

Acara ini dihadiri oleh perwakilan komunitas petani muda dan juga para pegiat media komunitas dari 5 provinsi dari penjuru Indonesia. 

Komunitas itu antara lain Kelompok Taruna Tani Desa Cisalak dan Info Cianjur 24 Jam (Jawa Barat), Petani Milenial Manarang dan Mahasiswa Pertanian (Luwu Timur, Sulawesi Selatan), Komunitas Petani Muda Klaten (Jawa Tengah), Taruna Tani Hijaunya Cinta dan Bantul 24 Jam (DIY), dan Taruna Tani Ngluyu dan Asli Nganjuk (Jawa Timur). 

Turut hadir pula Manajer Strategi Komunikasi PLN, Richardus Sigit Pandu Kusumawardana, serta Program Manager Community for Sustainability, Lisa Lindawati.

Program Dayasos-Terimakasih Indonesia dan PLN Jawab Problematika Petani

Pelatihan ini sendiri bertujuan untuk meningkatkan kapasitas para petani muda dalam mengelola bisnis berkelanjutan. 

Selain itu, program yang telah dijalankan telah menuai hasil yang positif di 5 Provinsi. Salah satunya adalah Petani Muda di Luwu Timur, Sulawesi Selatan.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Jasad Korban Laka Laut di Pantai Sayang Heulang Garut Ditemukan Hari ini

Jasad Korban Laka Laut di Pantai Sayang Heulang Garut Ditemukan Hari ini

Jumat, 04 April 2025
Deretan Tempat Makan Legendaris di Gunungkidul yang Patut Dicoba

Deretan Tempat Makan Legendaris di Gunungkidul yang Patut Dicoba

Kamis, 03 April 2025
Motif Pembunuhan Sadis di Cimahi, Jasad Membusuk dengan Gunting Tertancap di Leher

Motif Pembunuhan Sadis di Cimahi, Jasad Membusuk dengan Gunting Tertancap di Leher

Kamis, 03 April 2025
Jungwok Blue Ocean, Santorininya Gunungkidul yang Cocok Dikunjungi Saat Libur Lebaran

Jungwok Blue Ocean, Santorininya Gunungkidul yang Cocok Dikunjungi Saat Libur Lebaran

Kamis, 03 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Kamis 3 April 2025 Meroket, Naik Rp 17 ...

Harga Emas Antam Hari ini Kamis 3 April 2025 Meroket, Naik Rp 17 ...

Kamis, 03 April 2025
Pesona Wisata Pagi Gunungkidul, Hunting Sunrise di Gunung Ireng

Pesona Wisata Pagi Gunungkidul, Hunting Sunrise di Gunung Ireng

Kamis, 03 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 3 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 3 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Kamis, 03 April 2025
Bahaya Rip Current, Ini Spot yang Perlu Diwaspadai Wisatawan di Pantai Parangtritis Bantul

Bahaya Rip Current, Ini Spot yang Perlu Diwaspadai Wisatawan di Pantai Parangtritis Bantul

Kamis, 03 April 2025
18 Puskesmas di Jogja Beroperasi 24 Jam Selama Libur Lebaran, Berikut Daftarnya

18 Puskesmas di Jogja Beroperasi 24 Jam Selama Libur Lebaran, Berikut Daftarnya

Kamis, 03 April 2025
Sopir Mengantuk, Sebuah Mobil Masuk Parit di Jalan Jogja-Wonosari

Sopir Mengantuk, Sebuah Mobil Masuk Parit di Jalan Jogja-Wonosari

Rabu, 02 April 2025