Berita , D.I Yogyakarta

Dibuka Hari Ini, Imigrasi Yogyakarta Siap Layani Warga Bikin Paspor di Bantul

profile picture Yohanes Angga
Yohanes Angga
Dibuka Hari Ini, Imigrasi Yogyakarta Siap Layani Warga Bikin Paspor di Bantul
Bupati Bantul (tengah) melakukan pemotongan pita sebagai simbolis pembukaan kantor perwakilan Imigrasi di Mall Pelayanan Publik DPMPT Bantul pada Selasa, 14, Januari, 2025. Foto/Yohanes Angga.

HARIANE - Kantor Imigrasi Kelas I TPI Yogyakarta mulai membuka layanan paspor di Kabupaten Bantul. Pelayanan ini secara resmi dibuka di Mall Pelayanan Publik Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu (DPMPT) Bantul pada Selasa, 14 Januari 2025.

Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Yogyakarta, Tedi Riyandi, menjelaskan bahwa pembukaan kantor perwakilan ini bertujuan untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat. Dengan adanya layanan di Bantul, warga yang hendak mengurus paspor tidak perlu lagi pergi ke Yogyakarta.

"Jadi, masyarakat di Kabupaten Bantul tidak perlu jauh-jauh datang ke Kantor Imigrasi Yogyakarta untuk mengurus paspor. Cukup datang ke Mall Pelayanan Publik, kami sudah hadir di sini," tutur Tedi di sela-sela acara peresmian layanan tersebut.

Tedi menjelaskan, proses pengurusan paspor dimulai dengan pendaftaran online melalui aplikasi M-Paspor. Setelah itu, pemohon melakukan pembayaran dan dilanjutkan dengan pengambilan sidik jari serta foto.

"Proses penyelesaian paspor membutuhkan waktu tiga hari kerja setelah pengambilan foto," katanya.

Menurut Tedi, pembukaan layanan di Bantul didasari oleh meningkatnya animo masyarakat untuk penerbitan paspor, khususnya di wilayah Bantul. Pelayanan ini juga terbuka bagi masyarakat di sekitar perbatasan Bantul, tanpa terbatas pada alamat KTP Bantul saja.

"Setiap hari, layanan penerbitan paspor dibatasi hingga 20 kuota pendaftar. Namun, jumlah ini berpotensi bertambah di kemudian hari," jelasnya.

Sementara itu, Bupati Bantul, Abdul Halim Muslih, menyambut baik kehadiran layanan paspor di wilayahnya. Menurutnya, layanan ini merupakan wujud nyata kehadiran pemerintah dalam meningkatkan mutu pelayanan publik yang cepat dan terintegrasi.

"Saya berharap layanan paspor yang semakin dekat dan mudah ini dapat mendukung pertumbuhan ekonomi kreatif di Kabupaten Bantul, terutama bagi para pelakunya yang memerlukan mobilitas dan sinergi dengan dunia internasional," ujar Halim.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Periode Kedua, Berikut Profil Bupati Bantul Terpilih Abdul Halim Muslih Kekayaan, Pendidikan, hingga ...

Periode Kedua, Berikut Profil Bupati Bantul Terpilih Abdul Halim Muslih Kekayaan, Pendidikan, hingga ...

Jumat, 07 Februari 2025 13:23 WIB
Waspada! Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 7 Februari 2025 Semakin Melambung Tinggi

Waspada! Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 7 Februari 2025 Semakin Melambung Tinggi

Jumat, 07 Februari 2025 10:31 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 7 Februari 2025 Turun! Cek Sebelum Investasi

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 7 Februari 2025 Turun! Cek Sebelum Investasi

Jumat, 07 Februari 2025 10:31 WIB
Dorong Sektor Perumahan, Pemerintah Bebaskan PPN dan Permudah FLPP di 2025

Dorong Sektor Perumahan, Pemerintah Bebaskan PPN dan Permudah FLPP di 2025

Kamis, 06 Februari 2025 23:53 WIB
Prakiraan Cuaca Jumat 7 Februari 2025, Wilayah ini Berpotensi Hujan Lebat Disertai Angin ...

Prakiraan Cuaca Jumat 7 Februari 2025, Wilayah ini Berpotensi Hujan Lebat Disertai Angin ...

Kamis, 06 Februari 2025 20:17 WIB
Pramono Anung, Gubernur Terpilih DKI Jakarta Menurut LHKPN

Pramono Anung, Gubernur Terpilih DKI Jakarta Menurut LHKPN

Kamis, 06 Februari 2025 19:22 WIB
Tahun 2030, Produksi Mobil Dalam Negeri Ditargetkan Capai 2,5 Juta Unit per Tahun

Tahun 2030, Produksi Mobil Dalam Negeri Ditargetkan Capai 2,5 Juta Unit per Tahun

Kamis, 06 Februari 2025 19:00 WIB
Seekor Sapi Masuk Ke Sumur, Proses Evakuasi Berlangsung 5 Jam

Seekor Sapi Masuk Ke Sumur, Proses Evakuasi Berlangsung 5 Jam

Kamis, 06 Februari 2025 16:54 WIB
Pemerintah akan Terapkan Kurikulum Berbasis Riset dan Vokasi di Perguruan Tinggi

Pemerintah akan Terapkan Kurikulum Berbasis Riset dan Vokasi di Perguruan Tinggi

Kamis, 06 Februari 2025 16:09 WIB
Berikan Wadah untuk Pembelajaran Positif, Klub Kuda Kencana Srigading Bantul Gelar Turnamen Catur ...

Berikan Wadah untuk Pembelajaran Positif, Klub Kuda Kencana Srigading Bantul Gelar Turnamen Catur ...

Kamis, 06 Februari 2025 15:33 WIB