Berita

Dukung Penuh UKW PWI: BRI, KAI dan PNM Tekankan Pentingnya Wartawan Kompeten bagi BUMN

profile picture Ichsan Muttaqin
Ichsan Muttaqin
Dukung Penuh UKW PWI: BRI, KAI dan PNM Tekankan Pentingnya Wartawan Kompeten bagi BUMN
Dalam pembukaan UKW PWI-BUMN, Regional Operation Head BRI Kanwil Yogyakarta, Muji Prasetyo Widodo menekankan pentingnya wartawan kompeten bagi BUMN , Kamis (18/2/2024)

HARIANE - Tiga Badan Usaha Milik Negara (BUMN), yakni  PT BRI Tbk, PT Kereta Api Indonesia (KAI) dan PT Permodalan Nasional Madani (PNM) memberikan dukungan penuh penyelenggaraan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) yang diadakan di Hotel Forriz, Yogyakarta, pada Kamis - Jumat (18-19/1/2024).

Regional Operation Head BRI Kanwil Yogyakarta, Muji Prasetyo Widodo saat memberikan sambutan pembukaan UKW PWI mengatakan, peran pers sangat besar bagi perkembangan BUMN. 

Dia menekankan peran krusial media dalam mendidik masyarakat, terutama di era berita online.

"Bagi BRI, Pers dan media memiliki peran sangat besar dalam membesarkan kami. Terutama dalam membantu kami untuk melaksanakan kwajiban pemberdayaan UMKM," ujar Muji.

Menurutnya, agar upaya pemberdayaan UMKM bisa berjalan efektif, sangat diperlukan saluran informasi yang kompeten. Sebab, wartawan kompeten akan memberikan informasi secara komperhensif, faktual dan aktual.

"BRI mempunyai impian tetap memberi makna (bagi) Indonesia. Di sinilah PWI inline dengan semangat kami," ujarnya.

Manager Permodalan PT PNM, Muhammad Syifa mengatakan, pers bukan hanya berperan sebagai wathcdog, tapi juga memiliki  peran dalam menginspirasi dan mengedukasi masyarakat. 

"Karena fungsi ini, pers dituntut berperilaku profesional, independen dan berakhlak. Dengan pelaksanaan UKW ini, kami yakin akan melahirkan wartawan profesional sehingga sebagian masalah Indonesia telah teratasi," katanya.

Syifa berharap dengan pelaksanaan UKW ini, dapat menjadikan Wartawan profesional dan bisa saling bersinergi dengan BUMN khususnya dengan PNM.

Lebih lanjut dikatakan, di tengah arus perkembangan platform digital dan media sosial, wartawan tetap dituntut untuk berperilaku professional dengan memegang prinsip-prinsip jurnalistik, seperti menyampaikan kebenaran, cover bothside, verifikasi, akurasi, independensi, dan keberpihakan kepada kepentingan publik.

"Dengan kegiatan Uji Kompetensi Wartawan ini, diharapkan rekan-rekan wartawan menjadi wartawan yang unggul," harapnya.

Ketua PWI DIY, Hudono mengatakan UKW yang didukung  oleh tiga BUMN ini, merupakan UKW ke 10 PWI Yogyakarta.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Minggu, 20 April 2025
Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Minggu, 20 April 2025
Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Minggu, 20 April 2025
Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Minggu, 20 April 2025
Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Minggu, 20 April 2025
Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Minggu, 20 April 2025
Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Minggu, 20 April 2025
Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Minggu, 20 April 2025
4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

Minggu, 20 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Minggu, 20 April 2025