Berita , Artikel

Harga Pertalite Hari Ini Serta Kelebihannya Dibanding BBM Jenis Lain

profile picture Nicholas Alvin
Nicholas Alvin
Harga Pertalite Hari Ini Serta Kelebihannya Dibanding BBM Jenis Lain
Harga Pertalite hari ini menjadi perbincangan usai adanya kebijakan pengguna wajib mendaftar di aplikasi MyPertamina. (Foto: pertamina.com)
HARIANE - Harga Pertalite hari ini menjadi salah satu hal yang banyak dicari oleh masyarakat.
Hal tersebut lantaran adanya pengumuman baru dari pihak Pertamina yang mewajibkan para pembeli Pertalite dan Solar untuk mendaftarkan diri lewat aplikasi atau laman MyPertamina mulai 1 Juli 2022 mendatang.
Pertamina lewat laman resminya mengumumkan bahwa kebijakan tersebut diambil sebagai langkah untuk mewujudkan penyebaran bahan bakar subsidi pemerintah agar dapat tepat sasaran bagi masyarakat.
BACA JUGA : Cara Beli Pertalite Menggunakan MyPertamina, Wajib Bagi Pengguna Pertalite Mulai 1 Juli
“Dalam menyalurkan BBM subsidi ada aturannya, baik dari sisi kuota atau jumlah maupun dari sisi segmentasi penggunanya. Saat ini, segmen pengguna Solar subsidi ini sudah diatur, sedangkan Pertalite segmentasi penggunanya masih terlalu luas. Sebagai badan usaha yang menjual Pertalite dan Solar, kami harus patuh, tepat sasaran dan tepat kuota dalam menyalurkan BBM yang disubsidi pemerintah,” tutur Direktur Utama Pertamina Patra Niaga, Alfian Nasution.
Pernyataan dari pihak Pertamina tersebut mengungkapkan bahwa saat ini masih banyak konsumen yang tidak berhak menerima bahan bakar subsidi dalam bentuk Pertalite dan Solar tersebut.
Harga Pertalite hari ini tentunya menjadi sorotan dengan berbagai pemberitaan akhir-akhir ini mengenai potensi naiknya harga Pertalite tersebut.
Bagi Anda yang ingin mengetahui harga Pertalite hari ini, Anda dapat menyimaknya dalam artikel di bawah ini.

Apa Itu Pertalite dan Kelebihannya?

Melansir laman resmi Pertamina, Pertalite merupakan bahan bakar minyak yang paling laris selain bahan bakar Premium dikarenakan harganya yang relatif murah dan terjangkau oleh masyarakat.
Meskipun demikian, Pertalite dapat terbilang berbeda dengan Premium karena memiliki angka oktan yang lebih tinggi (RON 90) dibandingkan Premium (RON 88).
Dengan angka oktan yang lebih tinggi, Pertalite memiliki kualitas bahan bakar yang lebih ramah lingkungan dibandingkan Premium karena pembakaran yang sempurna dan efisien sehingga kendaraan dapa menempuh jarak yang lebih jauh.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Jadwal KRL Solo 18 Mei 2024, Cek Jam Berangkat Khusus Hari Ini

Jadwal KRL Solo 18 Mei 2024, Cek Jam Berangkat Khusus Hari Ini

Sabtu, 18 Mei 2024 01:33 WIB
Jadwal KRL Bogor Jakarta 18-19 Mei 2024, Cek Perubahan Jam Berangkat

Jadwal KRL Bogor Jakarta 18-19 Mei 2024, Cek Perubahan Jam Berangkat

Jumat, 17 Mei 2024 23:03 WIB
Banyak Pelanggaran Pemasangan Alat Peraga Kampanye, Bawaslu Bantul Minta Pemkab Revisi Perbup 68

Banyak Pelanggaran Pemasangan Alat Peraga Kampanye, Bawaslu Bantul Minta Pemkab Revisi Perbup 68

Jumat, 17 Mei 2024 22:34 WIB
BPJS Kesehatan: Tidak Ada Narasi Penghapusan Kelas BPJS di Perpres Nomor 59 Tahun ...

BPJS Kesehatan: Tidak Ada Narasi Penghapusan Kelas BPJS di Perpres Nomor 59 Tahun ...

Jumat, 17 Mei 2024 21:34 WIB
Antisipasi Dampak Buruk, Pelajar Kulon Progo Didorong Kedepankan Etika Bermedia Sosial

Antisipasi Dampak Buruk, Pelajar Kulon Progo Didorong Kedepankan Etika Bermedia Sosial

Jumat, 17 Mei 2024 20:56 WIB
Ribuan Calon Jamaah Haji Asal Sleman Berangkat Tahun Ini, Dibagi Dalam 6 Kloter

Ribuan Calon Jamaah Haji Asal Sleman Berangkat Tahun Ini, Dibagi Dalam 6 Kloter

Jumat, 17 Mei 2024 18:51 WIB
Jelang Keberangkatan Haji, 81 ASN di Gunungkidul Ajukan Cuti

Jelang Keberangkatan Haji, 81 ASN di Gunungkidul Ajukan Cuti

Jumat, 17 Mei 2024 18:04 WIB
Gelar Seminar Saintifikasi Jamu, IDI Dorong Obat Tradisional Jadi Opsi Pengobatan Masyarakat

Gelar Seminar Saintifikasi Jamu, IDI Dorong Obat Tradisional Jadi Opsi Pengobatan Masyarakat

Jumat, 17 Mei 2024 17:41 WIB
Bertemu Gubernur Jenderal Australia, Jokowi Ingin Perkuat Pengajaran Bahasa Indonesia

Bertemu Gubernur Jenderal Australia, Jokowi Ingin Perkuat Pengajaran Bahasa Indonesia

Jumat, 17 Mei 2024 16:57 WIB
Rekam Sejarah Irigasi Sekaligus Dongkrak Pariwisata, Pemkab Sleman Resmi Luncurkan Prangko Buk Renteng

Rekam Sejarah Irigasi Sekaligus Dongkrak Pariwisata, Pemkab Sleman Resmi Luncurkan Prangko Buk Renteng

Jumat, 17 Mei 2024 15:54 WIB