Berita , Olahraga , Headline

Hasil Undian Piala Dunia 2022 : Messi vs Ronaldo di Final Mungkin Terjadi, Jerman Tantang Spanyol di Fase Grup

profile picture Nicholas Alvin
Nicholas Alvin
Hasil Undian Piala Dunia 2022 : Messi vs Ronaldo di Final Mungkin Terjadi, Jerman Tantang Spanyol di Fase Grup
Hasil undian Piala Dunia 2022 telah terlaksana pada Jumat, 1 April 2022 di Qatar. (Foto: Twitter/@FIFAworldcup)
Raksasa Amerika Latin lainnya Argentina, tergabung ke dalam Grup C. Messi cs akan adu sikut dengan Arab Saudi, Meksiko, dan Polandia untuk maju ke babak berikutnya.
Juara bertahan Prancis berada di Grup D dan akan mencoba memutuskan 'kutukan Juara Dunia' dengan menghadapi Denmark, Tunisia, dan Peru/Australia/Uni Emirat Arab di fase grup.
Belanda yang kembali ke ajang Piala Dunia setelah tidak lolos di gelaran sebelumnya tergabung ke dalam Grup A bersama tuan rumah Qatar, Ekuador, dan juara Afrika saat ini, Senegal.
BACA JUGA : Kisah Hidup Sadio Mane, Penyerang dari Senegal yang Taklukan Mesir di Final Piala Afrika
Di grup lainnya, terdapat 'grup neraka' yaitu Grup E di mana Spanyol dan Jerman berada dalam satu grup yang sama. Kedua mantan juara dunia ini harus menghadapi hadangan wakil Asia, Jepang, dan pemenang antara Selandia Baru dan Kosta Rika dari babak play-off.
Grup dengan persaingan berat lainnya juga dihuni oleh Portugal dan Uruguay di Grup H. Ronaldo cs yang lolos lewat play-off zona Eropa akan berebut dua tiket dengan Uruguay, Ghana, dan Korea Selatan.
Kanada yang baru lolos ke Piala Dunia setelah terakhir kali pada gelaran 1986, harus menghadapi tantangan berat dari Belgia, Maroko, dan finalis Piala Dunia 2018 yang lalu, Kroasia, di grup F.
Finalis Euro 2020, Inggris, akan kembali berhadapan dengan Amerika Serikat setelah terakhir mereka bertemu di fase grup Piala Dunia 2010 yang diwarnai oleh kontroversi blunder Robert Green. Mereka tergabung dengan Iran dan pemenang antara Wales/Skotlandia/Ukraina dalam Grup B.

Berikut adalah hasil undian Piala Dunia 2022 secara lengkap menurut laman resmi FIFA:

Grup A : Qatar, Ekuador, Senegal, dan Belanda
Grup B : Inggris, Iran, Amerika Serikat, dan Wales/Skotlandia/Ukraina
Grup C : Argentina, Arab Saudi, Meksiko, dan Polandia
Ads Banner

BERITA TERKINI

Puluhan Remaja Serang Pemukiman di Jatinegara, Warga Luka-Luka

Puluhan Remaja Serang Pemukiman di Jatinegara, Warga Luka-Luka

Rabu, 16 April 2025
Hati-hati! Uang Palsu Beredar di Pasar Playen Gunungkidul

Hati-hati! Uang Palsu Beredar di Pasar Playen Gunungkidul

Rabu, 16 April 2025
Lecehkan Pasien saat USG, Oknum Dokter Obgyn di Garut Ditangkap Polisi

Lecehkan Pasien saat USG, Oknum Dokter Obgyn di Garut Ditangkap Polisi

Rabu, 16 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Rabu 16 April 2025 Naik Rp 20 Ribu, ...

Harga Emas Antam Hari ini Rabu 16 April 2025 Naik Rp 20 Ribu, ...

Rabu, 16 April 2025
Dapur Sehat di Gunungkidul Akan Bertambah 2 Lokasi

Dapur Sehat di Gunungkidul Akan Bertambah 2 Lokasi

Rabu, 16 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Rabu 16 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Rabu 16 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Rabu, 16 April 2025
Geliat Literasi di Bantul: Pojok Baca sebagai Pengungkit Minat Baca Generasi Muda

Geliat Literasi di Bantul: Pojok Baca sebagai Pengungkit Minat Baca Generasi Muda

Selasa, 15 April 2025
Strategi Tukang Cukur Ditengah Keterpurukan Ekonomi, Pasang Tarif Murah-Peningkatan Pelayanan

Strategi Tukang Cukur Ditengah Keterpurukan Ekonomi, Pasang Tarif Murah-Peningkatan Pelayanan

Selasa, 15 April 2025
Cegah Penjualan Bangkai Ternak, Pemkab Gunungkidul Buat Aturan Ganti Rugi Ke Peternak

Cegah Penjualan Bangkai Ternak, Pemkab Gunungkidul Buat Aturan Ganti Rugi Ke Peternak

Selasa, 15 April 2025
Penutupan TKP Abu Bakar Ali Mundur, Relokasi Pedagang dan Jukir Disiapkan

Penutupan TKP Abu Bakar Ali Mundur, Relokasi Pedagang dan Jukir Disiapkan

Selasa, 15 April 2025