Berita

Ikut Kampanye Ganjar di Cirebon, Yenny Wahid: Tidak Boleh Ada Perlakuan Istimewa

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
Ikut Kampanye Ganjar di Cirebon, Yenny Wahid: Tidak Boleh Ada Perlakuan Istimewa
Yenny Wahid ikut kampanye Ganjar di Cirebon hari ini Sabtu, 27 Januari 2024. (Foto: Instagram/yennywahid)

HARIANE - Kampanye Ganjar di Cirebon digelar hari ini Sabtu, 27 Januari 2024 dengan mengadakan acara Hajatan Rakyat di Stadion Utama Bima. 

Hadir dalam acara kampanye akbar tersebut adalah putri dari almarhum Presiden RI ke-4 Gus Dur, Yenny Wahid yang menjadi pendukung paslon 03. 

Memberikan orasi singkat di depan ribuan pendukung yang hadir, Yenny menyerukan bahwa yang datang hari ini tidak takut dengan initimidasi dan merupakan pejuang demokrasi. 

Yenny menyebut paslon 03 adalah benteng terakhir demokrasi di Indonesia di mana semua warga negara setara di mata hukum dan tidak ada yang diistimewakan. 

"Tidak boleh ada perlakuan istimewa untuk siapapun di negara kita. Semuanya sama dan setara di mata hukum dan negara," serunya. 

Sambil menyanyikan lagu tradisional Jawa 'Suwe Ora Jamu' yang diubah liriknya, Yenny pun mengajak hadirin untuk mencoblos nomor 03 pada 14 Februari 2024 nanti.

Penegakan hukum dan pemimpin yang tidak boleh menyalahgunakan kekuasaan juga diserukan oleh Ganjar Pranowo di Cirebon hari ini. 

"Jabatan itu ada batasnya, maka siapapun yang memegang jabatan di republik ini ada batasnya. Maka ketika kita semua mendapatkan amanah haram hukumnya untuk menyalahgunakan kekuasaan itu," seru Ganjar. 

Ganjar mengungkapkan pemimpin yang amanah adalah yang anti KKN dan melaksanakan amanah konstitusi dengan baik. 

"Menjaga integritas itu penting, menyalahgunakan kekuasaan itu haram hukumnya," tegasnya. 

Ia pun mengingatkan bahwa hak demokrasi ada pada rakyat di mana semua masyarakat memiliki kebebasan untuk menentukan pilihannya. 

Dalam kesempatan itu Ganjar mengkampanyekan beberapa program pencalonannya seperti KTP sakti, internet gratis, hingga satu keluarga miskin satu sarjana.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Senin, 21 April 2025
Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Senin, 21 April 2025
Calon Jamaah Haji Gunungkidul Akan Jalani Vaksinasi Miningitis dan Polio

Calon Jamaah Haji Gunungkidul Akan Jalani Vaksinasi Miningitis dan Polio

Senin, 21 April 2025
Wow, Harga Emas Antam Hari ini Senin 21 April 2025 Naik Rp 15 ...

Wow, Harga Emas Antam Hari ini Senin 21 April 2025 Naik Rp 15 ...

Senin, 21 April 2025
Lagi, Sampah Sebanyak Satu Truk Dibuang Di Hutan Negara Gunungkidul

Lagi, Sampah Sebanyak Satu Truk Dibuang Di Hutan Negara Gunungkidul

Senin, 21 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 21 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 21 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Senin, 21 April 2025
Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Minggu, 20 April 2025
Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Minggu, 20 April 2025
Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Minggu, 20 April 2025
Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Minggu, 20 April 2025