Berita , D.I Yogyakarta
Jadi Simbol Sosok Pemimpin, Pusaka Tombak Kyai Wijaya Mukti Dijamas
“Manunggaling Kawula Gusti, artinya bagaimana kemudian seorang pemimpin bisa menjadi teladan yang baik dan bisa menjalankan pemerintahan dengan baik. Seluruh ASN-nya bisa bekerja dengan baik dalam memberikan pelayanan untuk kesejahteraan masyarakat,” jelas Yetti.
Secara historis Pusaka Tombak Kyai Wijaya Mukti merupakan senjata yang dibuat pada tahun 1921 di masa pemerintahan Sri Sultan Hamengku Buwono VIII.
Pada tahun 2000, Kraton Ngayogyakarta Hadiningrat melalui Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X memberikan pusaka tersebut kepada Pemerintah Kota Yogyakarta yang saat itu dipimpin R.Widagdo.
Pusaka Tombak Kyai Wijaya Mukti mempunyai panjang keseluruhan 3 meter. Tombak dengan pamor wos wutah wengkon dengan dhapur kudhuping gambir ini, landeannya sepanjang 2,5 meter terbuat dari kayu Walikun.****