Berita , Olahraga

Jadwal Timnas Indonesia di Babak Grup Piala Dunia U17 2023, Perjuangan Garuda Muda Ditentukan di Gelora Bung Tomo Surabaya

profile picture Edmundus Roke Wea
Edmundus Roke Wea
Jadwal Timnas Indonesia di Babak Grup Piala Dunia U17 2023
Jadwal Timnas Indonesia di babak grup Piala Dunia U17 2023. (Foto:twitter/K_Jasse200)

HARIANE- Berikut jadwal Timnas Indonesia di babak grup Piala Dunia U17 2023 yang akan dilaksanakan di Indonesia pada 10 November sampai dengan 2 Desember 2023.

Berdasarkan hasil undian yang dilaksanakan pada Jumat 15 September 2023, Timnas Indonesia berada di Grup A bersama Ekuador, Panama, dan Maroko.

Timnas Indonesia terhindar dari grup neraka dan tim-tim kuat seperti Brazil, Spanyol, Inggris dll, namun anak asuh Bima Sakti tetap harus waspada sebab ketiga negara di Grup A mempunyai prestasi masing-masing yang cukup mencengangkan.

Jadwal Timnas Indonesia di Babak Grup Piala Dunia U17 2023

Garuda muda harus berjuang untu kolos dari grup A. (Foto:instagram/pssi)

Timnas Indonesia terhindar dari grup neraka di penyisihan grup Piala Dunia U17 2023, namun pasukan Garuda harus tetap waspada sebab baik, Ekuador, Panama dan Maroko memiliki prestasi yang cukup baik bagi negaranya.

Seperti dilansir dari laman PSSI, bahwa Ekuador merupakan runner-up CONMEBOL U-17, Panama merupakan semifinalist CONCACAF U-17, sementara Maroko merupakan runner-up CAFA U-17.

Diketahui bahwa pertandingan penyisihan Grup A akan diselenggarakan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Berikut selengkapnya jadwal Timnas Indonesia di babak grup Piala Dunia U17 2023.

Pertandingan pembuka Grup A, Timnas Indonesia akan menghadapi Ekuador pada 10 November 2023 pukul 19.00 WIB.

Selanjutnya anak asuh Bima Sakti akan menghadapi Panama pada 13 November 2023, dan laga terakhir akan melawan Maroko pada 16 November 2023.

Sedangkan demi azas fair play, pertandingan lain antara Ekuador dan Panama akan dihelat di Stadion Manahan, Surakarta.

Jika Timnas Indonesia lolos dan jadi juara Grup maka pasukan Garuda akan kembali melakoni babak 16 besar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Sabtu, 18 Januari 2025 17:45 WIB
Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Sabtu, 18 Januari 2025 16:16 WIB
Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Sabtu, 18 Januari 2025 15:20 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 18 Januari 2025 10:36 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Sabtu, 18 Januari 2025 10:35 WIB
DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

Sabtu, 18 Januari 2025 08:22 WIB
Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Jumat, 17 Januari 2025 21:54 WIB
Hasil Kualifikasi Piala Asia Futsal Wanita 2025: Indonesia Cukur India 6-0

Hasil Kualifikasi Piala Asia Futsal Wanita 2025: Indonesia Cukur India 6-0

Jumat, 17 Januari 2025 18:42 WIB
Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Ajukan Permohonan, Polisi Tangguhkan Penahanan

Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Ajukan Permohonan, Polisi Tangguhkan Penahanan

Jumat, 17 Januari 2025 16:55 WIB
Guru Besar UGM Setujui Usulan Program MBG Pakai Dana Zakat, Asalkan Akuntanbilitasnya Tetap ...

Guru Besar UGM Setujui Usulan Program MBG Pakai Dana Zakat, Asalkan Akuntanbilitasnya Tetap ...

Jumat, 17 Januari 2025 15:54 WIB