Berita , Olahraga

Jadwal Timnas Indonesia di Babak Grup Piala Dunia U17 2023, Perjuangan Garuda Muda Ditentukan di Gelora Bung Tomo Surabaya

profile picture Edmundus Roke Wea
Edmundus Roke Wea
Jadwal Timnas Indonesia di Babak Grup Piala Dunia U17 2023
Jadwal Timnas Indonesia di babak grup Piala Dunia U17 2023. (Foto:twitter/K_Jasse200)

HARIANE- Berikut jadwal Timnas Indonesia di babak grup Piala Dunia U17 2023 yang akan dilaksanakan di Indonesia pada 10 November sampai dengan 2 Desember 2023.

Berdasarkan hasil undian yang dilaksanakan pada Jumat 15 September 2023, Timnas Indonesia berada di Grup A bersama Ekuador, Panama, dan Maroko.

Timnas Indonesia terhindar dari grup neraka dan tim-tim kuat seperti Brazil, Spanyol, Inggris dll, namun anak asuh Bima Sakti tetap harus waspada sebab ketiga negara di Grup A mempunyai prestasi masing-masing yang cukup mencengangkan.

Jadwal Timnas Indonesia di Babak Grup Piala Dunia U17 2023

Garuda muda harus berjuang untu kolos dari grup A. (Foto:instagram/pssi)

Timnas Indonesia terhindar dari grup neraka di penyisihan grup Piala Dunia U17 2023, namun pasukan Garuda harus tetap waspada sebab baik, Ekuador, Panama dan Maroko memiliki prestasi yang cukup baik bagi negaranya.

Seperti dilansir dari laman PSSI, bahwa Ekuador merupakan runner-up CONMEBOL U-17, Panama merupakan semifinalist CONCACAF U-17, sementara Maroko merupakan runner-up CAFA U-17.

Diketahui bahwa pertandingan penyisihan Grup A akan diselenggarakan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Berikut selengkapnya jadwal Timnas Indonesia di babak grup Piala Dunia U17 2023.

Pertandingan pembuka Grup A, Timnas Indonesia akan menghadapi Ekuador pada 10 November 2023 pukul 19.00 WIB.

Selanjutnya anak asuh Bima Sakti akan menghadapi Panama pada 13 November 2023, dan laga terakhir akan melawan Maroko pada 16 November 2023.

Sedangkan demi azas fair play, pertandingan lain antara Ekuador dan Panama akan dihelat di Stadion Manahan, Surakarta.

Jika Timnas Indonesia lolos dan jadi juara Grup maka pasukan Garuda akan kembali melakoni babak 16 besar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Ini Akibatnya Jika mengirim Hewan Tanpa Dokumen Melalui Bandara

Ini Akibatnya Jika mengirim Hewan Tanpa Dokumen Melalui Bandara

Senin, 28 April 2025
Diduga Jadi Korban Tabrak Lari di Jalan Jogja-Wonosari, Pemotor Cidera Kepala Berat

Diduga Jadi Korban Tabrak Lari di Jalan Jogja-Wonosari, Pemotor Cidera Kepala Berat

Senin, 28 April 2025
Korban Tenggelam Sungai Progo Berhasil Ditemukan

Korban Tenggelam Sungai Progo Berhasil Ditemukan

Senin, 28 April 2025
Pemerintah Kalurahan Didorong Lakukan Reformasi

Pemerintah Kalurahan Didorong Lakukan Reformasi

Senin, 28 April 2025
Penampakan Kantor Notaris di Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon, Tutup-Temuan Surat Permintaan Pengembalian ...

Penampakan Kantor Notaris di Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon, Tutup-Temuan Surat Permintaan Pengembalian ...

Senin, 28 April 2025
Warga Sedayu Korban Tenggelam di Sungai Progo Bantul Ditemukan Tak Bernyawa

Warga Sedayu Korban Tenggelam di Sungai Progo Bantul Ditemukan Tak Bernyawa

Senin, 28 April 2025
Satresnarkoba Polresta Yogyakarta Tangkap 10 Tersangka Kasus Narkoba Selama Sebulan

Satresnarkoba Polresta Yogyakarta Tangkap 10 Tersangka Kasus Narkoba Selama Sebulan

Senin, 28 April 2025
Timbulkan Bau Tak Sedap, Warga Tolak Perluasan ITF Pasar Niten Bantul

Timbulkan Bau Tak Sedap, Warga Tolak Perluasan ITF Pasar Niten Bantul

Senin, 28 April 2025
Puluhan Pelajar Gunungkidul Daftarkan Diri Jadi Calon Siswa Sekolah Rakyat

Puluhan Pelajar Gunungkidul Daftarkan Diri Jadi Calon Siswa Sekolah Rakyat

Senin, 28 April 2025
Beda Pengakuan, Begini Kata Orang yang Sempat Akan Bantu Mbah Tupon Pisah Sertifikat ...

Beda Pengakuan, Begini Kata Orang yang Sempat Akan Bantu Mbah Tupon Pisah Sertifikat ...

Senin, 28 April 2025