Berita , Jabar

Jumlah Korban Laka Beruntun di Puncak Bogor Jadi 17 Orang, 3 Diantaranya Anak-anak

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
laka beruntun di Puncak Bogor
Jumlah korban laka beruntun di Puncak Bogor adalah 17 orang. (PMJ)

HARIANE – Selasa, 23 Januari 2024 siang terjadi laka beruntun di Puncak Bogor atau lebih tepatnya di Jalan Raya Puncak, Cisarua.

Ada sembilan kendaraan yang terlibat dalam insiden tersebut dengan rincian satu unit truk box, empat kendaraan roda empat dan empat sepeda motor.

Mesti tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun ada 17 korban yang mengalami luka-luka dan tiga diantaranya adalah anak-anak.

“(Korban luka-luka) jadi 17 orang,” ujar Kasat Lantas Polres Bogor, AKP Rizky Guntama seperti dikutip dari Polda Metro Jaya News.

AKP Rizky Guntama menambahkan, dari 17 korban tersebut satu orang mengalami luka berat. Sementara sisanya yaitu 16 orang mengalami luka ringan.

Usai dievakuasi oleh pihak yang berwenang, kini seluruh korban telah dibawa ke RS Paru Dr M Goenawan Partowidigdo Cisarua, Bogor untuk mendapatkan perawatan intensif.

“Dibawa ke rumah sakit Paru, Cisarua, RSPG,” imbuhnya.

Penyebab Laka Beruntun di Puncak Bogor Hari ini

laka beruntun di Puncak Bogor
Kondisi di sekitar TKP laka beruntun di Jalur Puncak Bogor. (Instagram/net2netnews)

Kasat Lantas Polres Bogor mengungkapkan bahwa penyebab laka beruntun di Puncak Bogor hari ini adalah truk box mengalami rem blong.

Truk box dengan nopol B 9740 UXX tersebut kemudian menyeruduk mobil hitam yang ada di depannya, dan beberapa kendaraan lainnya termasuk sepeda motor.

Laju truk box yang mengangkut air mineral tersebut terhenti setelah menabrak salah satu sisi warung makan dan toko penjual velg mobil di salah satu bahu jalan.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Pemkab Bantul Bakal Beri Bantuan Hukum untuk Mbah Tupon

Pemkab Bantul Bakal Beri Bantuan Hukum untuk Mbah Tupon

Senin, 28 April 2025
Jelang Keberangkatan, 66 Tenaga Kesehatan dan 323 Petugas Haji 2025 Bertolak ke Tanah ...

Jelang Keberangkatan, 66 Tenaga Kesehatan dan 323 Petugas Haji 2025 Bertolak ke Tanah ...

Senin, 28 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Senin 28 April 2025 Turun Tipis, Cek Rinciannya ...

Harga Emas Antam Hari ini Senin 28 April 2025 Turun Tipis, Cek Rinciannya ...

Senin, 28 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 28 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 28 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Senin, 28 April 2025
Tenggelam Akibat Terpeleset saat Memancing, 2 Bocah di Gunungkidul Ditemukan Meninggal Dunia

Tenggelam Akibat Terpeleset saat Memancing, 2 Bocah di Gunungkidul Ditemukan Meninggal Dunia

Senin, 28 April 2025
KAI Daop 6 Yogyakarta Beberkan Kasus Temperan Kereta Api Triwulan I 2025, Ini ...

KAI Daop 6 Yogyakarta Beberkan Kasus Temperan Kereta Api Triwulan I 2025, Ini ...

Minggu, 27 April 2025
Kisah Mbah Tupon, Lansia Buta Huruf Ditipu hingga Terancam Kehilangan Tanah dan Bangunan

Kisah Mbah Tupon, Lansia Buta Huruf Ditipu hingga Terancam Kehilangan Tanah dan Bangunan

Minggu, 27 April 2025
2 Anak Tenggelam di Sungai Ngreneng, 1 Korban Meninggal Dunia

2 Anak Tenggelam di Sungai Ngreneng, 1 Korban Meninggal Dunia

Minggu, 27 April 2025
Dapat Bantuan CSR, 1 Rumah Tak Layak Huni di Ngampilan Jogja Dibedah

Dapat Bantuan CSR, 1 Rumah Tak Layak Huni di Ngampilan Jogja Dibedah

Minggu, 27 April 2025
Kecelakaan di Jalan Mayjen Jonosewojo Surabaya, Pemotor Tewas Ditabrak Truk

Kecelakaan di Jalan Mayjen Jonosewojo Surabaya, Pemotor Tewas Ditabrak Truk

Minggu, 27 April 2025