Berita , Jabodetabek

Kecelakaan di Jakarta Utara Hari Ini 27 Juni 2023, 1 Korban Diduga Terlindas Truk Hingga Tewas

profile picture Indah Safitri
Indah Safitri
Kecelakaan di Jakarta Utara hari ini
Kecelakaan di Jakarta Utara hari ini menewaskan satu korban. (Ilustrasi: Freepik/DaminDesign)

HARIANE - Telah terjadi kecelakaan di Jakarta Utara hari ini yang melibatkan sebuah motor dan sebuah truk besar.

Peristiwa kecelakaan motor di Jakut hari ini Selasa, 27 Juni 2023 terjadi di Jalan Cacing dekat KBN Jakarta Utara sekitar pukul 06.00 WIB pagi.

Dari kejadian kecelakaan maut di Jakut hari ini tersebut beredar sebuah video yang diduga direkam oleh warga sekitar yang menunjukkan suasana pasca kecelakaan di lokasi.

Diketahui satu korban meninggal di lokasi kejadian sedangkan satu korban lagi dilarikan ke rumah sakit terdekat.

Kecelakaan di Jakarta Utara Hari Ini 27 Juni 2023

Kecelakaan di Jakarta Utara hari ini
Korban meninggal di lokasi kejadian. (Foto: Instagram/jakut.info)

Dikutip dari akun Instagram @jakut.info, ditunjukkan video amatir pasca kecelakaan yang memperlihatkan kerumunan warga di sekeliling korban, dijaga oleh seorang petugas polisi. 

"Seorang pengemudi motor tutup usia diduga terlindas truk di Jalan Cacing Dekat KBN pada Selasa pagi 27/06 sekira pukul 06.00 pagi," tulis akun tersebut pada keterangan sebuah video amatir yang diunggahnya.

Kecelakaan motor di Jakarta Utara hari ini diduga melibatkan dua kendaraan yaitu sepeda motor dan sebuah truk. Sepeda motor tersebut ditumpangi oleh dua orang.

Sepeda motor yang digunakan korban memiliki pelat nomor polisi B 3091 UWX. Korban yang merupakan pengemudi motor diduga terlindas oleh truk besar hingga dinyatakan meninggal di tempat.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Kecelakaan di Jalur Wates–Purworejo, Minibus Tertabrak Dump Truck Saat Putar Balik

Kecelakaan di Jalur Wates–Purworejo, Minibus Tertabrak Dump Truck Saat Putar Balik

Sabtu, 19 Juli 2025
Berkunjung ke Sleman, Zulkifli Hasan Sebut KDMP Sinduadi Terbaik dan Terlengkap

Berkunjung ke Sleman, Zulkifli Hasan Sebut KDMP Sinduadi Terbaik dan Terlengkap

Sabtu, 19 Juli 2025
Detik-detik Penangkapan Pegawai PPPK yang Ketahuan Mesum di Ladang Gunungkidul

Detik-detik Penangkapan Pegawai PPPK yang Ketahuan Mesum di Ladang Gunungkidul

Sabtu, 19 Juli 2025
Kasusnya Viral, Gus Miftah Temui Guru Demak Didenda Rp 25 Juta

Kasusnya Viral, Gus Miftah Temui Guru Demak Didenda Rp 25 Juta

Sabtu, 19 Juli 2025
Ketahuan Berbuat Mesum, 2 Pegawai PPPK di Gunungkidul Disidang Warga

Ketahuan Berbuat Mesum, 2 Pegawai PPPK di Gunungkidul Disidang Warga

Sabtu, 19 Juli 2025
Kebakaran di Bukit Duri Tebet Renggut 4 Nyawa Anak-anak, Keluarga Histeris

Kebakaran di Bukit Duri Tebet Renggut 4 Nyawa Anak-anak, Keluarga Histeris

Sabtu, 19 Juli 2025
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 19 Juli 2025 Naik Drastis, Cek Disini ...

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 19 Juli 2025 Naik Drastis, Cek Disini ...

Sabtu, 19 Juli 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 19 Juli 2025 Berapa? Cek Sebelum Beli

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 19 Juli 2025 Berapa? Cek Sebelum Beli

Sabtu, 19 Juli 2025
Jadwal KRL Tangerang Duri 19-25 Juli 2025, Cek Keberangkatan Pekan Ini

Jadwal KRL Tangerang Duri 19-25 Juli 2025, Cek Keberangkatan Pekan Ini

Sabtu, 19 Juli 2025
Wujudkan Malioboro Ramah Lingkungan, Pemkot Yogyakarta Hapus Bentor

Wujudkan Malioboro Ramah Lingkungan, Pemkot Yogyakarta Hapus Bentor

Jumat, 18 Juli 2025