Berita , Jateng

Kecelakaan di Jalan Dr Sutomo Pekalongan, Dua Korban Tewas Terlindas Truk

profile picture Indah Safitri
Indah Safitri
kecelakaan di Jalan Dr Sutomo Pekalongan
Kecelakaan di Jalan Dr Sutomo Pekalongan tewaskan dua korban. (Foto: Instagram/pekalonganinfo)

HARIANE - Sepasang pasutri menjadi korban dalam kecelakaan di Jalan Dr Sutomo Pekalongan hari ini, Jumat 15 Maret 2024.

Kecelakaan ini terjadi di ruas Jalan Dr Sutomo dekat SPBU Setono, Kota Pekalongan Jawa Tengah pagi tadi.

Kecelakaan melibatkan dua kendaraan yang terdiri dari mobil truk besar dan sepeda motor yang ditumpangi dua orang.

Kronologi Kecelakaan di Jalan Dr Sutomo Pekalongan 15 Maret 2024

Dilansir melalui akun Instagram Pekalongan Info yang telah melaporkan adanya peristiwa kecelakaan hari ini, terdapat dua korban jiwa akibat kecelakaan tersebut.

"Baru saja terjadi laka antar sepeda motor dan truk kontainer di Pantura Jl. dr Sutomo depan pom bensin Setono kota Pekalongan. Korban pasutri tutup usia," Keterangan akun Instagram Pekalongan Info.

Kecelakaan ini melibatkan sepasang suami istri yang sedang berbincang di Jalan Dr Sutomo dengan lubang yang banyak.

Kronologi menurut saksi, saat iru truk hendak pindah lajur dari kiri ke kanan, karena di lajur kanan ada truk lain yang mengalami patah roda.

Tidak jauh dari truk, ada pemotor yang ngerem mendadak karena banyak lubang di jalan yang dilaluinya.

Nahas saat berusaha hindari lubang, pemotor terjatuh dan masuk ke kolong truk. Seketika Kedua korban terlindas truk dan meninggal di lokasi kejadian.

Sementara itu truk yang terlibat dikabarkan kabur dan hingga tidak diketahui keberadaannya.

Kedua korban tergeletak di aspal dengan tubuh yang telah ditutupi sebelum akhirnya dievakuasi oleh petugas yang berwenang.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Jarak Terlalu Dekat, Dua Sepeda Motor Saling Bertabrakan

Jarak Terlalu Dekat, Dua Sepeda Motor Saling Bertabrakan

Selasa, 24 Juni 2025
Evakuasi WNA Brasil Jatuh di Gunung Rinjani Terkendala, Jalur ke Puncak Ditutup Sementara

Evakuasi WNA Brasil Jatuh di Gunung Rinjani Terkendala, Jalur ke Puncak Ditutup Sementara

Selasa, 24 Juni 2025
Miris!!! ribuan Pemilik Kendaraan Bermotor Tunggak Pajak

Miris!!! ribuan Pemilik Kendaraan Bermotor Tunggak Pajak

Selasa, 24 Juni 2025
Proyek Pelebaran Jalan Batas Kota Dimulai, Target Selesai Desember 2025

Proyek Pelebaran Jalan Batas Kota Dimulai, Target Selesai Desember 2025

Selasa, 24 Juni 2025
Kecelakaan di Kasihan Bantul, Pemotor Patah Tulang Ditabrak Mobil Ambulans

Kecelakaan di Kasihan Bantul, Pemotor Patah Tulang Ditabrak Mobil Ambulans

Selasa, 24 Juni 2025
Tangkal Dampak Negatif Era Digitalisasi, Dispussip Kulon Progo Dorong Literasi Digital

Tangkal Dampak Negatif Era Digitalisasi, Dispussip Kulon Progo Dorong Literasi Digital

Selasa, 24 Juni 2025
Dinas Pertanian Klaim Bantul Aman dari ancaman Kekeringan, Ribuan Mesin Pompa Air Disiagakan

Dinas Pertanian Klaim Bantul Aman dari ancaman Kekeringan, Ribuan Mesin Pompa Air Disiagakan

Selasa, 24 Juni 2025
Buron Kasus Penganiayaan Sejak 2019, Anggun Kurniasih Ditangkap Tim Tabur Kejati DIY

Buron Kasus Penganiayaan Sejak 2019, Anggun Kurniasih Ditangkap Tim Tabur Kejati DIY

Selasa, 24 Juni 2025
Innalillahi, Korban Laka Laut Pantai Drini Ditemukan Dalam Kondisi Meninggal Dunia

Innalillahi, Korban Laka Laut Pantai Drini Ditemukan Dalam Kondisi Meninggal Dunia

Selasa, 24 Juni 2025
Reka Ulang Kasus Simpan Mayat Pacar hingga Jadi Kerangka, 51 Adegan Diperagakan

Reka Ulang Kasus Simpan Mayat Pacar hingga Jadi Kerangka, 51 Adegan Diperagakan

Selasa, 24 Juni 2025