D.I Yogyakarta

Kontingen FASI Kulon Progo Siap Berlaga di Ajang Nasional

profile picture Susanto
Susanto
Kulon Progo, Pemkab Kulon Progo, FASI
Audiensi dengan Penjabat Bupati Kulon Progo (Foto:Dok Humas Kominfo Kulon Progo)

HARIANE - Penjabat Bupati Kulon Progo menerima audiensi dari Badan Koordinasi Taman Kanak-Kanak dan Taman Pendidikan Al-Qur'an (Badko TKA-TPA) di Ruang Rapat Menoreh, Kompleks Pemkab Kulon Progo, pada Selasa (15/10/2024).

Audiensi ini dilakukan dalam rangka memohon doa restu dan dukungan untuk khafilah yang akan berjuang dalam kegiatan Festival Anak Sholeh Indonesia (FASI) tingkat nasional, yang akan dilaksanakan pada tanggal 24-27 Oktober di Asrama Haji, Bekasi.

Ketua Umum Badan Koordinasi Taman Kanak-Kanak dan Taman Pendidikan Al-Qur'an (Badko TKA-TPA), Burhani Arwin, menyampaikan bahwa berdasarkan hasil FASI XII, kontingen dari Kulon Progo mendapatkan juara 1 dalam 4 cabang lomba, juara 2 di 4 cabang lomba, dan juara 3 di 7 cabang lomba.

“Di FASI nasional, kami mengirim juara 1 yang terdiri dari 4 cabang lomba. Kami memohon doa dan dukungan untuk FASI tingkat nasional, karena untuk FASI ini biaya ditanggung oleh wali santri dan cukup membebani. Namun, Alhamdulillah, Kulon Progo tetap bisa berpartisipasi dengan mengirim kontingen secara penuh,” ujar Arwin.

Sementara itu, Penjabat Srie Nurkyatsiwi merespons positif pencapaian yang diperoleh Khafilah Kulon Progo dalam FASI XII.

“Kejuaraan ini menjadi sebuah kebanggaan, tapi jangan terlena,” pesan Siwi.

Siwi berharap para khafilah bisa lebih percaya diri dan pada potensi yang dimiliki. Hal ini merupakan modal yang baik untuk berjuang di FASI tingkat nasional.

“Semangat terus, dan yang paling penting jaga etika, sopan santun, dan bawa nama Kulon Progo ke sana,” ujar Siwi.

Adapun dalam ajang FASI pada tanggal 24-27 Oktober mendatang, akan diikuti oleh 8 anak dari Kapanewon Wates, Sentolo, Lendah, dan Galur. Mereka akan mengikuti lomba kaligrafi, lomba cerdas cermat agama, dan MSQ.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Sidang Perdana Gugatan Perdata Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon Ditunda Pekan Depan, Begini ...

Sidang Perdana Gugatan Perdata Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon Ditunda Pekan Depan, Begini ...

Selasa, 01 Juli 2025
DPRD Gunungkidul Tolak Penurunan Target PAD, Kenapa ?

DPRD Gunungkidul Tolak Penurunan Target PAD, Kenapa ?

Selasa, 01 Juli 2025
Kecelakaan di Parung Bogor Hari ini, Pemotor Tewas Terseret Mobil

Kecelakaan di Parung Bogor Hari ini, Pemotor Tewas Terseret Mobil

Selasa, 01 Juli 2025
Satresnarkoba Polresta Yogyakarta Tangkap 14 Tersangka Penyalahgunaan Narkoba

Satresnarkoba Polresta Yogyakarta Tangkap 14 Tersangka Penyalahgunaan Narkoba

Selasa, 01 Juli 2025
Harga Emas Antam Hari ini Selasa 1 Juli 2025 Naik Rp 16 Ribu ...

Harga Emas Antam Hari ini Selasa 1 Juli 2025 Naik Rp 16 Ribu ...

Selasa, 01 Juli 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Selasa 1 Juli 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Selasa 1 Juli 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Selasa, 01 Juli 2025
Jemaah Haji Pulang 2 Juli 2025 Ada 18 Kloter, Cek Jam Terbangnya Disini

Jemaah Haji Pulang 2 Juli 2025 Ada 18 Kloter, Cek Jam Terbangnya Disini

Selasa, 01 Juli 2025
Sambut Masa Pensiun, Seorang Guru Olahraga di Gunungkidul Berlari Puluhan Kilometer Sebagai Bentuk ...

Sambut Masa Pensiun, Seorang Guru Olahraga di Gunungkidul Berlari Puluhan Kilometer Sebagai Bentuk ...

Selasa, 01 Juli 2025
‎Jembatan Pandansimo Bantul, Akses Penghubung Dua Kabupaten yang Pakai Teknologi Tahan Gempa

‎Jembatan Pandansimo Bantul, Akses Penghubung Dua Kabupaten yang Pakai Teknologi Tahan Gempa

Senin, 30 Juni 2025
Libur Panjang, Pelajar Tetap Terima Makanan Kemasan dan Susu

Libur Panjang, Pelajar Tetap Terima Makanan Kemasan dan Susu

Senin, 30 Juni 2025