Gaya Hidup

KPI Dikritik Pasca Lucinta Luna Pamer Pacar di TV, Netizen: Maksudnya Apa?

profile picture Aqila Tazkia
Aqila Tazkia
KPI dikritik netizen karena Lucinta Luna
Lucinta Luna dan pacar barunya saat diundang di program TV. (Foto: Instagram/Lucinta Luna)

HARIANE - KPI dikritik netizen karena Lucinta Luna dan dianggap membiarkan penayangan siaran TV yang mengundang seorang LGBT.

Hal itu lantaran baru-baru ini Lucinta kedapatan memamerkan pacar barunya saat diundang salah satu program TV pada 18 Juli 2023 lalu.

Dalam acara tersebut, Lucinta menceritakan bagaimana ia bisa bertemu dengan pacar bulenya yang bernama Alan itu saat berwisata ke Bangkok.

Awalnya, sang bule datang mendekati Lucinta dan mengajaknya minum. Lucinta yang merasa gengsi dengan suaranya memilih untuk banyak diam saat diajak berbicara oleh Alan. Ia menjelaskan bahwa dirinya tertarik dengan Lucinta Luna karena kecantikannya.

Diketahui, Lucinta dan Alan telah melangsungkan lamaran pada 28 Juli 2023 lalu pada salah satu hotel di pulau Bali.

KPI Dikritik Netizen Karena Lucinta Luna, Dianggap Menayangkan Aksi LGBT

Netizen dengan akun Tiktok @kangdidingoreng membagikan video yang menanyakan peran KPI sebagai pengawas dari penyiaran Indonesia lantaran merasa geram mengapa KPI tidak memberikan teguran terhadap program TV tersebut.

Melansir dari laman resmi KPI, sebagai pengawas penyiaran Indonesia pihaknya memiliki kewenangan dalam menyusun dan mengawasi berbagai peraturan penyiaran yang menghubungkan antara lembaga penyiaran, pemerintah dan masyarakat.

Meski demikian, urusan menyensor program siaran televisi bukanlah merupakan tugas KPI melainkan dilakukan oleh industri televisi itu sendiri.

KPI dikritik netizen karena Lucinta Luna tampil di TV yang dianggap memberikan ruang untuk LGBT. (Foto: Tiktok/@kangdidingoreng)

Dalam argumen yang disampaikan pria tersebut, KPI dikritik karena dianggap membiarkan program TV itu menayangkan Lucinta Luna yang notabene seorang transgender sedang berbicara tentang pacar barunya yang merupakan seorang pria. 

"Kalau acara yang merusak seperti ini saja kalian diam dan tidak memberikan tindakan apa-apa. Maksudnya apa?," ucap akun tersebut.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Jumat, 22 November 2024 20:29 WIB
4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

Jumat, 22 November 2024 20:05 WIB
Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Jumat, 22 November 2024 19:44 WIB
Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Jumat, 22 November 2024 18:49 WIB
Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB