D.I Yogyakarta

KPU Kulon Progo Jadikan Burung Kacer Sebagai Maskot Pilkada

profile picture Susanto
Susanto
KPU Kulon Progo, Kulon Progo, Maskot Pilkada
Salah seorang warga berfoto dengan Maskot Pilkada Kulon Progo (Foto:Dok Harun Susanto)

HARIANE - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kulon Progo memilih burung Kacer sebagai maskot Pilkada 2024. Adapun peluncuran Jingle dan Maskot sudah dilakukan pada Sabtu malam (1/6/2024), di Alun-alun Wates Kulon Progo. 

Ketua KPU Kulon Progo Budi Priyana, mengatakan, burung kacer dipilih sebagai maskot karena merupakan fauna khas Kulon Progo dan didukung dengan surat keputusan (SK) Bupati.

"Burung Kacer memiliki ciri khas warna hitam dan putih yang melambangkan sebagai penyelenggara pemilu harus mengedepankan ketegasan, yang benar adalah benar, dan yang salah adalah salah" jelas Budi Priyana, saat ditemui seusai acara.

Maskot Pilkada Kulon progo tersebut, diberi nama "KacerKu" yang berarti, Kanthi Cerdas Kulon Progo Memilih, dan Kanggo Moncering Kulon Progo (Kulon Progo cerdas memilih untuk kecemerlangan Masadepan Kulon Progo).

Sedangkan, Pj. Bupati Kulon Progo, Srie Nurkyatsiwi mengatakan, maskot dan jingle lagu Pilkada dapat meningkatkan semangat para petugas dalam mengawal jalannya Pemilu.

Siwi juga mengimbau seluruh masyarakat agar dapat menjaga keamanan dan ketertiban Pilkada.

"Pilihan dan pendapat boleh tidak sama, tetapi yang terpenting adalah menghargai dan menghormati pilihan, harapannya agar tercipta keamanan dan ketertiban dalam masyarakat"," jelas Siwi.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB
Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kamis, 21 November 2024 14:14 WIB