D.I Yogyakarta

KPU Kulon Progo Distribusikan Ribuan Logistik Pilkada

profile picture Susanto
Susanto
Kulon Progo, KPU Kulon Progo, Pilkada
Kapolres Kulon Progo melepas truk yang membawa logistik Pilkada (Foto:Susanto)

HARIANE - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kulon Progo telah mendistribusikan logistik Pilkada 2024, Selasa (26/11/2024). Secara simbolis, pelepasan armada pengangkut logistik Pilkada dilakukan di Eks Gedung Kesenian Kulon Progo.

Ketua KPU Kulon Progo, Budi Priyana, mengatakan distribusi logistik menggunakan 7 armada truk. Pendistribusian dilakukan dua kali ke 12 kapanewon di Kulon Progo. Rute pertama, logistik disalurkan ke 7 kapanewon, sementara sisanya dilakukan pada rute kedua.

"Kami targetkan pada H-1 ini, semua logistik sudah tiba di Tempat Pemungutan Suara (TPS)," kata Budi, Selasa (26/11/2024).

Di Kulon Progo, lanjut Budi, terdapat 754 titik TPS. Pada masing-masing TPS membutuhkan 1 kotak suara dan 4 bilik suara, sehingga logistik yang didistribusikan sebanyak 754 kotak suara dan 3.016 bilik suara.

Dalam tiap kotak suara, lanjut Budi, terdapat surat suara sebanyak jumlah pemilih dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) ditambah 2,5 persen. Kotak suara tersebut juga diisi formulir yang dibutuhkan selama proses pemungutan dan penghitungan suara.

"Sementara untuk alat tulis dan keperluan lainnya sudah didistribusikan sebelumnya," ujar Budi.

Budi mengatakan, dalam proses distribusi logistik Pilkada, dari gudang penyimpanan sampai ke TPS, mendapat pengawalan penuh dari Polres Kulon Progo.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Beda Pengakuan, Begini Kata Orang yang Sempat Akan Bantu Mbah Tupon Pisah Sertifikat ...

Beda Pengakuan, Begini Kata Orang yang Sempat Akan Bantu Mbah Tupon Pisah Sertifikat ...

Senin, 28 April 2025
Ditinggal ke Luar Kota, Emas dan Uang Tunai Warga Gunungkidul Raib

Ditinggal ke Luar Kota, Emas dan Uang Tunai Warga Gunungkidul Raib

Senin, 28 April 2025
Namanya Dicatut Kasus Tanah Milik Mbah Tupon, Begini Kata Eks DPRD Bantul

Namanya Dicatut Kasus Tanah Milik Mbah Tupon, Begini Kata Eks DPRD Bantul

Senin, 28 April 2025
Cuaca Panas Terik di DIY, Ini Penjelasan BMKG

Cuaca Panas Terik di DIY, Ini Penjelasan BMKG

Senin, 28 April 2025
Ramai Soal Debt Collector, Polisi Buka Aduan Jika Warga Dapatkan Ancaman

Ramai Soal Debt Collector, Polisi Buka Aduan Jika Warga Dapatkan Ancaman

Senin, 28 April 2025
Kasus Pengacara Bawa Senpi Ilegal di Jakpus : Positif Narkoba dan Terlibat Laka

Kasus Pengacara Bawa Senpi Ilegal di Jakpus : Positif Narkoba dan Terlibat Laka

Senin, 28 April 2025
Tinjau Makan Bergizi Gratis di Gunungkidul, Begini Tanggapan Pangdam IV/Diponegoro

Tinjau Makan Bergizi Gratis di Gunungkidul, Begini Tanggapan Pangdam IV/Diponegoro

Senin, 28 April 2025
Jasad Pria Tenggelam di Sungai Progo Bantul Ditemukan 5,9 KM dari TKP

Jasad Pria Tenggelam di Sungai Progo Bantul Ditemukan 5,9 KM dari TKP

Senin, 28 April 2025
Pemkab Bantul Bakal Beri Bantuan Hukum untuk Mbah Tupon

Pemkab Bantul Bakal Beri Bantuan Hukum untuk Mbah Tupon

Senin, 28 April 2025
Jelang Keberangkatan, 66 Tenaga Kesehatan dan 323 Petugas Haji 2025 Bertolak ke Tanah ...

Jelang Keberangkatan, 66 Tenaga Kesehatan dan 323 Petugas Haji 2025 Bertolak ke Tanah ...

Senin, 28 April 2025