Berita , Nasional

Kunjungan Prabowo Subianto ke PSI Berlangsung Mesra, Grace Natalie: Kompas Kami adalah Jokowi

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
Kunjungan Prabowo Subianto ke PSI Berlangsung Mesra, Grace Natalie: Kompas Kami adalah Jokowi
Prabowo Subianto ke PSI hari ini Rabu, 2 Agustus 2023 dan disambut oleh Ketua Umum PSI Grace Natalie. (Foto: Instagram/prabowo)

HARIANE – Kunjungan Prabowo Subianto ke PSI sore ini Rabu, 2 Agustus 2023 disebut calon presiden dari Partai Gerindra tersebut berjalan dengan mesra. 

Prabowo mendatangi kantor DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI) di Tanah Abang, Jakarta Pusat dan betremu dengan pengurus partai termasuk dengan Ketua Umum PSI Grace Natalie. 

Meski tidak disebutkan secara gamblang mengenai isi pembicaraan yang dilakukan antara dua kekuatan politik di Indonesia ini, baik Prabowo maupun Grace mengakui adanya kecocokan visi. 

Grace Natalie menegaskan bahwa PSI memberikan dukungan terhadap pemimpin yang memiliki komitmen untuk melanjutkan program pembangunan yang sudah dijalankan oleh Presiden RI Joko Widodo. 

Isi Kunjungan Prabowo Subianto ke PSI

Dikunjungi langsung oleh Menteri Pertahanan sekaligus calon presiden 2024 yang diusung oleh Partai Gerindra, Grace mengaku senang dan berterima kasih.

Menurutnya, sebagai partai yang belum bisa mendapatkan kursi di parlemen tetapi secara langsung didatangi oleh Prabowo yang dijagokan di lembaga survei adalah sebuah kehormatan. 

“Kalau di tempat lain mungkin kita yang diminta ke sana, kalau perlu sambil merangkak, kalau di sini malah Pak Prabowo yang berkenan hadir mendatangi kami di kantor PSI,” ujarnya.

Grace mengungkapkan pembicaraannya yang dilakukan dengan Ketua Umum Partai Gerindra itu berjalan dengan serius tetapi santai. 

Ia mengaku dari hasil saling berbagi visi yang dilakukan, ada kesamaan dengan visi partai berlambang mawar putih ini. 

“Perbincangannya hangat, serius tapi santai, saling berbagi visi dan ada kesamaan yang saya temukan dari PSI dan Pak Prabowo bahwa kita sama-sama percaya bahwa kalau mau Indonesia maju kita harus bisa bersatu, harus bisa meninggalkan semua perbedaan, supaya kita bisa jadi bangsa yang kuat,” jelasnya. 

Meski mengungkapkan pembicaraan soal Pemilu 2024 masih mengambang, Grace menegaskan bahwa PSI ingin ada keberlanjutan dari program-program yang dijalankan oleh Presiden Jokowi.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Usai Resmi Melapor, Keempat Korban Pelecehan Seksual di Gunungkidul Jalani Visum

Usai Resmi Melapor, Keempat Korban Pelecehan Seksual di Gunungkidul Jalani Visum

Sabtu, 27 Juli 2024 06:14 WIB
Respons Kemenkes Soal Masih Ada Orang Tua yang Enggan Anaknya Diimunisasi Polio pada ...

Respons Kemenkes Soal Masih Ada Orang Tua yang Enggan Anaknya Diimunisasi Polio pada ...

Jumat, 26 Juli 2024 23:29 WIB
Kotabaru Ceria Kembali Digelar, Dimeriahkan Berbagai Kegiatan Kesenian Hingga Bazar di Pedestrian Jalan ...

Kotabaru Ceria Kembali Digelar, Dimeriahkan Berbagai Kegiatan Kesenian Hingga Bazar di Pedestrian Jalan ...

Jumat, 26 Juli 2024 23:07 WIB
Jadwal KRL Bogor Manggarai 27-31 Juli 2024, Cek Jam Berangkat Hari Ini

Jadwal KRL Bogor Manggarai 27-31 Juli 2024, Cek Jam Berangkat Hari Ini

Jumat, 26 Juli 2024 22:31 WIB
Inspiratif! Anak Pengrajin Bambu asal Buleleng Bali Diterima Kuliah Gratis di UGM

Inspiratif! Anak Pengrajin Bambu asal Buleleng Bali Diterima Kuliah Gratis di UGM

Jumat, 26 Juli 2024 21:45 WIB
Peringatan Gelombang Tinggi di Perairan Tanjung Priok, Waspada Tanggal 26 - 28 Juli ...

Peringatan Gelombang Tinggi di Perairan Tanjung Priok, Waspada Tanggal 26 - 28 Juli ...

Jumat, 26 Juli 2024 21:45 WIB
PIN Polio Tahap 2 Berlangsung, Orang Tua Enggan Anaknya Diberi Imunisasi Tambahan, Kenapa?

PIN Polio Tahap 2 Berlangsung, Orang Tua Enggan Anaknya Diberi Imunisasi Tambahan, Kenapa?

Jumat, 26 Juli 2024 21:44 WIB
Hore! Disdukcapil Buka Layanan di BCE, Perekaman E-KTP Sambil Jalan-jalan

Hore! Disdukcapil Buka Layanan di BCE, Perekaman E-KTP Sambil Jalan-jalan

Jumat, 26 Juli 2024 19:08 WIB
Per Juni 2024, DP3AP2KB Kota Yogyakarta Mencatat Puluhan Kekerasan yang Terjadi Pada Anak

Per Juni 2024, DP3AP2KB Kota Yogyakarta Mencatat Puluhan Kekerasan yang Terjadi Pada Anak

Jumat, 26 Juli 2024 18:10 WIB
Kasus Tewasnya Mahasiswa Unisa, JPW Desak Polisi Tangkap Pelaku Pembawa Sajam

Kasus Tewasnya Mahasiswa Unisa, JPW Desak Polisi Tangkap Pelaku Pembawa Sajam

Jumat, 26 Juli 2024 14:09 WIB