Berita

LDR 2 Tahun, Pria Turki Nekat Datang ke Maluku untuk Temui Kekasih, Langsung Ijab Kabul

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
pria Turki datang ke Maluku
Pria Turki datang ke Maluku untuk bertemu kekasih. (Instagram/infobdgbaratcimahi)

HARIANE – Netizen dihebohkan dengan kisah pria Turki datang ke Maluku Utara untuk temui sang pujaan hati, Salmiati atau Wa Uta.

Diketahui, Ahmed tiba di Bandara Syukran Amiruddin Amir di Luwuk, Sulawesi Tengah pada Kamis 29 Agustus 2024. Ia kemudian melanjutkan perjalanan ke Pulau Taliabu, Maluku Utara melalui perjalanan laut.

Kedatangan Ahmed di Pulau Taliabu diduga telah diketahui oleh penduduk sekitar. Pasalnya, dari video yang beredar, puluhan warga terlihat menunggu kedatangan Ahmed.

Mereka pun mengabadikan momen kedatangan Ahmed dan ikut bersorak kegirangan saat mengetahui kalau pria asal Turki itu sudah tiba.

Pria Turki Datang ke Maluku Untuk Temui dan Nikahi Sang Kekasih

Berdasarkan unggahan akun Instagram @infobdgbaratcimahi, pria Turki datang ke Maluku Utara untuk menemui wanita yang sudah ia pacari selama dua tahun.

Selama dua tahun menjalani LDR alias Long Distance Relationship, Ahmed pun memutuskan untuk menemui Salmiati di kediamannya yaitu Desa Wolio, Kecamatan Tabona, Taliabu, Maluku Utara.

Tak hanya bertemu dengan sang kekasih, Ahmed rupanya juga meminang Salmiati dan melangsungkan ijab kabul.

Prosesi akad pernikahan itu berlangsung dengan sangat sederhana. Dihadiri oleh keluarga besar Salmiati dan penduduk sekitar.

Saat prosesi, terlihat Ahmed sedikit terbata saat melafalkan ijab qabul. Setelah saksi mengatakan sah, Ahmed dan warga yang menyaksikan terlihat sumringah.

Kisah cinta pria Turki yang rela jauh-jauh datang dari negaranya untuk bertemu kekasihnya di Pulau Taliabu, Maluku Utara itu pun mendapatkan berbagai reaksi dari netizen.

Beberapa dari mereka mendoakan agar keduanya berjodoh di dunia dan akhirat serta pernikahannya langgeng.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Wacana Penerapan E-Ijazah, Gunungkidul Kapan ?

Wacana Penerapan E-Ijazah, Gunungkidul Kapan ?

Kamis, 24 April 2025
Besok Terakhir, 394 Jemaah Haji Reguler 2025 Ada yang Belum Lunas

Besok Terakhir, 394 Jemaah Haji Reguler 2025 Ada yang Belum Lunas

Kamis, 24 April 2025
Ditetapkan Jadi Tersangka Peredaran Uang Palsu, DA Tak Lagi Menjabat Pengurus DPC PAN ...

Ditetapkan Jadi Tersangka Peredaran Uang Palsu, DA Tak Lagi Menjabat Pengurus DPC PAN ...

Kamis, 24 April 2025
Kasus Peredaran Uang Palsu di Sleman, Begini Modus Operandinya

Kasus Peredaran Uang Palsu di Sleman, Begini Modus Operandinya

Kamis, 24 April 2025
Tiga Pengedar Uang Palsu di Jogja Diamankan, Polisi Kejar Supplier

Tiga Pengedar Uang Palsu di Jogja Diamankan, Polisi Kejar Supplier

Kamis, 24 April 2025
Anggotanya Terjerat Kasus Pengedaran Uang Palsu, Ketua DPC PAN Bantul: Tidak Ada Kaitannya ...

Anggotanya Terjerat Kasus Pengedaran Uang Palsu, Ketua DPC PAN Bantul: Tidak Ada Kaitannya ...

Kamis, 24 April 2025
Muncul Miras Merek Parangtritis, Pemkab Bantul Layangkan Somasi ke Produsen

Muncul Miras Merek Parangtritis, Pemkab Bantul Layangkan Somasi ke Produsen

Kamis, 24 April 2025
Kabar Duka, Tokoh Ikonik Raminten Meninggal Dunia di Usia 75 Tahun

Kabar Duka, Tokoh Ikonik Raminten Meninggal Dunia di Usia 75 Tahun

Kamis, 24 April 2025
Kecelakaan di Gunungpati Semarang Hari ini, Mobil Hantam 4 Sepeda Motor

Kecelakaan di Gunungpati Semarang Hari ini, Mobil Hantam 4 Sepeda Motor

Kamis, 24 April 2025
Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan Pria dalam Karung di Tangerang

Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan Pria dalam Karung di Tangerang

Kamis, 24 April 2025