Berita , D.I Yogyakarta

Mobil Terguling di Jalur Cepat Ringroad Yogyakarta, Pengemudi Remaja 18 Tahun Asal Sleman

profile picture Andi May
Andi May
Mobil Terguling di Jalur Cepat Ringroad Yogyakarta, Pengemudi Remaja 18 Tahun Asal Sleman
Ilustrasi kecelakaan. (Foto: Unsplash/Michael Jin).

HARIANE - Insiden kecelakaan tunggal mobil terguling yang dikendarai oleh Aditya Yoga Prasetya (18) remaja asal Kabupaten Sleman di jalur cepat Ringroad Selatan Yogyakarta.

Laka lantas tunggal di Ringroad Yogyakarta dialami oleh mobil Toyota Innova berwarna hitam di Dusun Gonjeng, Tamantirto, Kasihan, Bantul, DI Yogyakarta, Kamis 14 September 2023 malam. 

Insiden kecelakaan mobil di jalur cepat ringroad mengharuskan remaja 18 tahun itu harus dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis. 

Kasi Humas Polres Bantul, Iptu I Nengah Jeffry Prana Widnyana mengungkapkan, kronologis kendaraan bermobil yang terguling di jalur cepat Ringroad Selatan Yogyakarta itu. 

"Mobil yang dikemudikan Aditya melaju dengan kecepatan sedang dari arah Timur ke Barat di jalur cepat Ringroad Selatan Yogyakarta," ujar Jeffry dalam keterangan tertulisnya, Jumat 15 September 2023. 

Sesampainya di Tempat Kejadian Perkara (TKP), pengemudi kehilangan kendali hingga naik ke pembatas jalan. 

Mobil yang dikemudikan Aditya juga menabrak empat delineator akibat pengemudi kehilangan kendali. 

"Mobil kemudian mengguling hingga mengalami kerusakan parah dan pengemudi dilarikan ke rumah sakit," jelasnya. 

Mobil mengalami kerusakan ringsek bagian bodi depan dan samping kiri mobil serta  kaca depan belakang mobil pecah dalam insiden kecelakaan  di jalur cepat Ringroad Selatan Yogyakarta. 

Remaja 18 tahun itu dilaporkan mengalami luka lecet pada tangan kiri dan sesak nafas saat perjalanan ke Rumah Sakit (RS) PKU Gamping. 

Insiden kecelakaan mobil yang dialami remaja 18 tahun di jalur cepat ringroad Yogyakarta, kepolisian mengimbau untuk pengendara lebih bijak lagi dalam mengatur kecepatan. 

"Apalagi masih usia muda yang notabenenya masih labil sehingga mengemudi secara menggebu - gebu yang berpotensi mengalami kecelakaan," imbuh Jeffry. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Transaksi Sampai Belasan Juta, Lurah Bantul Sebut Ada 29 Korban Pungli Dukuh Gandekan

Transaksi Sampai Belasan Juta, Lurah Bantul Sebut Ada 29 Korban Pungli Dukuh Gandekan

Rabu, 16 April 2025
Lebih Rendah dari BLT, Gaji Guru Paud di Gunungkidul Akan Ditambah, Ini Nominalnya

Lebih Rendah dari BLT, Gaji Guru Paud di Gunungkidul Akan Ditambah, Ini Nominalnya

Rabu, 16 April 2025
Dukung Program Rumah Bersubsidi Wartawan, Ketua PWI Pusat: Tidak Ada Kaitannya Dengan Independensi ...

Dukung Program Rumah Bersubsidi Wartawan, Ketua PWI Pusat: Tidak Ada Kaitannya Dengan Independensi ...

Rabu, 16 April 2025
Tak Ada Timbunan Sampah, Pemkot Yogya Mulai Gulirkan Pengelolaan Sampah Secara Real Time

Tak Ada Timbunan Sampah, Pemkot Yogya Mulai Gulirkan Pengelolaan Sampah Secara Real Time

Rabu, 16 April 2025
Uang Palsu Beredar di Pasar, Ini Yang Dilakukan Polisi

Uang Palsu Beredar di Pasar, Ini Yang Dilakukan Polisi

Rabu, 16 April 2025
Perempuan Asal Semarang Nekat Ceburkan diri ke Laut Pantai Baru Srandakan Bantul, Ternyata ...

Perempuan Asal Semarang Nekat Ceburkan diri ke Laut Pantai Baru Srandakan Bantul, Ternyata ...

Rabu, 16 April 2025
Ditolak Warga karena Bau, Begini Tanggapan Peternak Babi di Plumutan Bambanglipuro

Ditolak Warga karena Bau, Begini Tanggapan Peternak Babi di Plumutan Bambanglipuro

Rabu, 16 April 2025
Modus Dokter Obgyn Garut saat Lecehkan Korbannya : Iming-iming USG Gratis

Modus Dokter Obgyn Garut saat Lecehkan Korbannya : Iming-iming USG Gratis

Rabu, 16 April 2025
Pasca Dipecat Atas Kasus Perselingkuhan, Pegawai di Gunungkidul Ajukan Banding

Pasca Dipecat Atas Kasus Perselingkuhan, Pegawai di Gunungkidul Ajukan Banding

Rabu, 16 April 2025
Puluhan Remaja Serang Pemukiman di Jatinegara, Warga Luka-Luka

Puluhan Remaja Serang Pemukiman di Jatinegara, Warga Luka-Luka

Rabu, 16 April 2025