Berita , D.I Yogyakarta

Entaskan Pengangguran, Pemkab Bantul Salurkan Dana Milyaran Rupiah untuk Program Padat Karya

profile picture Yohanes Angga
Yohanes Angga
Entaskan Pengangguran, Pemkab Bantul Salurkan Dana Milyaran Rupiah Untuk Program Padat Karya
Disnakertrans Bantul kembali membuka program padat karya untuk penanganan kemiskinan warga. (Foto/istimewa.)

HARIANE - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bantul terus berupaya mengurangi angka pengangguran agar ekonomi masyarakat meningkat. Salah satunya lewat program padat karya yang saat ini terus dijalankan dengan dana milyaran rupiah.

Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Bantul Istirul Widiastuti mengatakan, di tahun ini program padat karya akan dilaksanakan di sebanyak 300 titik yang tersebar di 17 kapanewon. Menurutnya, dalam pelaksanaannya akan melibatkan warga miskin dan pengangguran.

"Poin utamanya (program padat karya) adalah untuk membantu warga miskin, menganggur, setengah menganggur. Kemudian kalau dinas penekanannya adalah pembayaran upah, itu yang paling penting," ucapnya ditemui, Senin, 21, April, 2024 kemarin.

Dia mengatakan, pelaksanaan program padat karya ini dialokasikan menggunakan dana ABPD DIY senilai Rp 32, 5 milyar. Dimana, dari 300 titik, sebanyak 276 lokasi dengan anggaran masing-masing Rp 100 juta kemudian 24 lokasi masing-masing Rp 200 juta.

"Kalau pekerjaan sesuai dengan regulasi yang sudah ada itu untuk pengerasan jalan, cor rabat, kemudian pembangunan saluran irigasi tersier, talud jalan, bangunan yang memberikan nilai ekonomi produktif bagi masyarakat kemudian jembatan," imbuhnya.

Menurutnya, saat ini pihaknya sedang melakukan sosialisasi kegiatan padat karya kepada kelompok masyarakat yang menjadi sasaran program. Pihaknya merencanakan pengerjaan akan dimulai pada bulan Juni 2024 mendatang dengan target 20 hari kerja.

"Akan dilakukan serentak, Juli sudah selesai semua," ucapnya.****

 

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Ditinggal Lihat Google Maps, Sebuah Mobil di Gunungkidul Masuk Parit

Ditinggal Lihat Google Maps, Sebuah Mobil di Gunungkidul Masuk Parit

Minggu, 11 Mei 2025
Tragis! Duel Maut Tewaskan Pelajar di Pleret Bantul

Tragis! Duel Maut Tewaskan Pelajar di Pleret Bantul

Minggu, 11 Mei 2025
Jelang Idul Adha, Ini Tips Memilih Hewan Kurban

Jelang Idul Adha, Ini Tips Memilih Hewan Kurban

Minggu, 11 Mei 2025
Pantai Gunungkidul Masih Jadi Primadona untuk Mengisi Liburan

Pantai Gunungkidul Masih Jadi Primadona untuk Mengisi Liburan

Minggu, 11 Mei 2025
Jalur Pantai Gunungkidul Macet Hingga 4 Kilometer, Penumpang Pilih Jalan Kaki

Jalur Pantai Gunungkidul Macet Hingga 4 Kilometer, Penumpang Pilih Jalan Kaki

Minggu, 11 Mei 2025
Zona Selatan Gunungkidul Mulai Panen Kacang Tanah, Petani Meraup Untung Hingga Puluhan Juta

Zona Selatan Gunungkidul Mulai Panen Kacang Tanah, Petani Meraup Untung Hingga Puluhan Juta

Minggu, 11 Mei 2025
Jemaah Haji Gelombang 1 Tiba di Makkah, Kemenag Sediakan Bus Shalawat

Jemaah Haji Gelombang 1 Tiba di Makkah, Kemenag Sediakan Bus Shalawat

Minggu, 11 Mei 2025
Update Operasional Haji 1446 H : Jemaah Bergeser dari Madinah ke Makkah Mulai ...

Update Operasional Haji 1446 H : Jemaah Bergeser dari Madinah ke Makkah Mulai ...

Minggu, 11 Mei 2025
Daftar dan Jadwal Penerbangan Jemaah Haji Berangkat 12 Mei 2025

Daftar dan Jadwal Penerbangan Jemaah Haji Berangkat 12 Mei 2025

Minggu, 11 Mei 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 11 Mei 2025 Stabil, LM 10 Gram ...

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 11 Mei 2025 Stabil, LM 10 Gram ...

Minggu, 11 Mei 2025