Berita , Jabodetabek
Peringatan Banjir Pesisir Jakarta oleh BMKG, Berikut Potensinya di Beberapa Daerah
Daftar wilayah pesisir di Indonesia yang berpotensi terkena dampak banjir pesisir awal Agustus ini adalah Sumatera Barat, Kepulauan Riau, Banten, utara DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Bali, Kalimantan Barat, Maluku, dan Papua Selatan.
Sementara itu Pemprov DKI Jakarta melalui akun Instagram @dkijakarta menyatakan bahwa sebanyak 9 kawasan pesisir di Jakarta akan terkena potensi banjir pesisir, yakni Kamal Muara, Kapuk Muara, Penjaringan, Pluit, Ancol, Kamal, Marunda, Cilincing, dan Kalibaru.
Banjir pesisir (ROB) ini akan terjadi pada pukul 18.00 - 00.00 WIB. Masyarakat diimbau untuk mewaspadai jika banjir pesisir ini terjadi pada kurun waktu tersebut selama adanya fenomena Super Moon Full pada 1 Agustus 2023 dan King Tide pada 30 Juli - 03 Agustus 2023.
Call Center Jakarta Siaga 112 selalu siap sedia jika masyarakat sedang dalam keadaan darurat yang membutuhkan pertolongan terkait peringatan banjir pesisir Jakarta.****
Baca artikel menarik lainnya di Harianejogja.com